Cuma di Purbalingga! 5 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024, Banyak Spot Instagramable Liburan Jadi Makin Happy

Cuma di Purbalingga! 5 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024, Banyak Spot Instagramable Liburan Jadi Makin Happy

5 REKOMENDASI TEMPAT WISATA DI PURBALINGGA YANG MESTI KAMU KUNJUNGI-wikipedia-

DISWAY JOGJA - Purbalingga, sebuah kabupaten yang terletak di Jawa Tengah, menawarkan beragam destinasi wisata terbaru 2024 menarik yang cocok untuk dikunjungi wisatawan yang mencari pengalaman berbeda. Purbalingga memiliki tempat wisata yang tak biasa, bukan hanya memanjakan mata dengan pemandangan yang menarik saja, tetapi juga dapat memuaskan hasrat berfoto dengan adanya sejumlah spot yang ciamik.

Berikut adalah lima tempat wisata terbaru 2024 di Purbalingga yang patut untuk kamu kunjungi:

1. Lembah Pleset

Lembah Pleset terletak di Jalan Desa, Dusun II, Krenceng, Kecamatan Kejobong, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah. Dibuka mulai pukul 8 pagi hingga setengah 4 sore, tempat wisata terbaru 2024 ini menampilkan pemandangan alam dan beragam wahana menarik.

Taman di Lembah Pleset dihiasi dengan bunga-bunga yang beraneka ragam, serta menawarkan aktivitas unik yang berkaitan dengan air. Pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang bunga yang indah atau berjalan-jalan sambil menikmati tanaman di taman tersebut. Selain itu, terdapat spot-spot selfie menarik seperti kincir angin dan sepeda yang dihias dengan bunga.

BACA JUGA : Pesona Golaga Purbalingga Nih! Wisata Terbaru 2024, Banyak Spot Unik dan Instragamable Wajib Kamu Cobain!

Setelah lelah beraktivitas, pengunjung dapat duduk di tempat duduk yang nyaman atau melakukan piknik di karpet hijau yang disediakan pengelola. Lembah Pleset juga menawarkan terapi ikan di kolam khusus, di mana ikan-ikan akan memakan sel kulit mati pada kaki pengunjung, yang diyakini dapat memberikan efek mencerahkan kulit dan mengatasi penyakit kulit. Selain itu, pengunjung juga bisa memancing di tempat ini, dan hasil tangkapan dapat dibawa pulang.

Harga tiket masuk Lembah Pleset adalah Rp10.000 pada hari biasa dan Rp15.000 pada akhir pekan, termasuk akses ke kolam renang di tempat wisata ini.

2. Museum Uang Purbalingga 

Museum Uang Purbalingga adalah destinasi wisata terbaru 2024 yang layak untuk dikunjungi karena tempat ini menyimpan sejarah yang menarik terkait uang. Di sana, pengunjung dapat melihat berbagai macam uang mulai dari yang jadul hingga uang yang masih digunakan saat ini. Menariknya, museum ini memiliki koleksi uang yang digunakan pada masa Kerajaan Majapahit.

Koleksi uang disusun secara kronologis sehingga pengunjung dapat memperluas pengetahuannya tentang sejarah uang dari waktu ke waktu. Selain itu, museum ini menampilkan koleksi mata uang dari lebih dari 130 negara, termasuk uang kertas dan koin.

Meskipun dikenal sebagai Museum Uang, tempat bersejarah ini juga memiliki koleksi perangko dan telepon zaman dahulu. Untuk mengunjungi museum ini, pengunjung perlu membayar tiket sebesar Rp 10.000, dan tarifnya naik menjadi Rp 15.000 saat hari libur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: