Nikmati Leburan Seru di Borobudur Highland, Wisata Terbaru 2024 dengan Konsep Menarik

Nikmati Leburan Seru di Borobudur Highland, Wisata Terbaru 2024 dengan Konsep Menarik

wisata terbaru 2024 Borobudur Highland--Google.com

DISWAY JOGJA - Kalau kamu mencari cara seru untuk mengisi waktu liburan, kamu tidak perlu pergi jauh-jauh. Ada satu tempat baru dan menarik yang wajib kamu coba, namanya wisata terbaru 2024 Borobudur Highland.

Destinasi wisata terbaru 2024 Borobudur Highland terletak di Bukit Menoreh, Purworejo, Jawa Tengah. Selain sebagai tempat glamping, tempat ini dirancang dengan konsep yang menarik dan sangat nyaman bagi mereka yang ingin sejenak melarikan diri dari rutinitas sehari-hari.

Wisata terbaru 2024 Borobudur Highland berbeda dari destinasi lain karena terletak di ketinggian 850 meter di atas permukaan laut, di Bukit Menoreh, Purworejo, Jawa Tengah. Dengan luas 309 hektar, tempat ini menawarkan pemandangan alam yang spektakuler.

Selain itu, wisata terbaru 2024 Borobudur Highland memiliki zona-zona yang menarik, mulai dari Zona Gerbang Masuk hingga Zona Ekstrem yang terus dikembangkan untuk kegiatan pariwisata ekstrem.

BACA JUGA : Jelajahi Wisata Terbaru 2024 Taman Langit Gunung Banyak, Tawarkan Pesona Kota Batu

Lokasi dan Rute Borobudur Highland 

Borobudur Highland terletak di pertemuan tiga wilayah yaitu Purworejo, Kulon Progo, dan Magelang, namun secara administratif terletak di perbukitan Menoreh, Purworejo.

Untuk pengunjung dari luar kota, lokasi ini sangat dekat dengan New Yogyakarta International Airport, hanya 35 kilometer saja. Dari Magelang, perjalanan memakan waktu sekitar 1 jam, sedangkan dari Yogyakarta sekitar 2 jam perjalanan.

Alamat lengkap Borobudur Highland adalah di Sibebek, Benowo, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Untuk petunjuk arah lebih detail, bisa langsung cek di Google Maps.

Daya Tarik Wisata Borobudur Highland 

Jika Anda sedang mencari destinasi liburan yang unik, Borobudur Highland di Purworejo adalah pilihan yang harus dipertimbangkan untuk dimasukkan dalam daftar kunjungan Anda. Di sini, Anda dapat menikmati glamping mewah di tengah hutan pinus di dataran tinggi Loano.

Anda akan menikmati udara segar dan pemandangan alam yang begitu memukau sehingga sulit untuk melewatkan satu momen pun. Selain itu, area ini juga menyediakan banyak spot foto yang sangat menarik.

BACA JUGA : Jelajahi Dunia Belajar Menyenangkan, Wisata Terbaru 2024 Edukatif Jogja

Bagi pecinta hunting foto, Borobudur Highland menawarkan pengalaman yang sangat memuaskan. Berada di ketinggian sekitar 800 meter di atas permukaan laut, Anda dapat menikmati suasana hutan pinus yang sejuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: