7 Destinasi Wisata Terbaru 2024 Dieng, Pilihan Tepat Untuk Libur Lebaran Bersama Keluarga

7 Destinasi Wisata Terbaru 2024 Dieng, Pilihan Tepat Untuk Libur Lebaran Bersama Keluarga

Libur lebaran di Dieng--

DISWAY JOGJA- Dieng memang menjadi salah satu wisata terbaru 2024 populer untuk berlibur, wisata ini juga menjadi pilihan tepat untuk libur lebaran bersama keluarga.

Beberapa destinasi wisata terbaru 2024 di dieng bisa menjadi pilihan tepat untuk libur lebaran ini. Kamu bisa mengajak keluarga atau teman untuk berlibur ke sini.

Menikmati momen kebersamaan keluarga dengan berkunjung ke destinasi wisata terbaru 2024 dieng bisa menjadi pilihan saat libur lebaran tahun ini. Kamu tentu akan menikmati banyak keindahan di sana.

Artikel ini akan membahas terkait destinasi wisata terbaru 2024 di Dieng yang menjadi pilihan tepat untuk libur lebaran tahun ini bersama keluarga. Simak hingga akhir ya.

BACA JUGA : Simak 4 Destinasi Wisata Terbaru 2024 Gratis di Semarang, Cocok Untuk Liburan Tanpa Menguras Kantong

Berikut 7 destinasi Dieng yang bisa kamu datangi:

1. Telaga Warna

Destinasi di Dieng yang bisa kamu kunjungi pertama yaitu Telaga Warna. Letaknya berada di Desa Dieng Wetan, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo, adalah destinasi wisata yang tidak boleh kamu lewatkan.

Kawasan ini selalu ramai dikunjungi saat hari libur tiba, salah satunya saat libur lebaran idul Fitri. Banyak wisatawan dari berbagai daerah datang untuk menikmati keindahan Telaga Warna.

Dinamakan Telaga warna yaitu karena warna air dari telaga ini yang berubah-ubah, seperti permainan pelangi. Kamu bisa mengambil banyak spot foto cantik dari telaga Warna ini.

Saat pagi atau siang hari, pesona Telaga Warna semakin terasa, terutama saat kabut menyelimuti daerah sekitarnya menjelang sore hari. Rasakan magisnya momen di Telaga Warna yang memukau ini!

2. Telaga Merdada

Telaga Merdada juga menjadi salah satu destinasi di Dieng yang populer dikunjungi. Bagi kamu yang mencari ketenangan dan keindahan alam, Telaga Merdada adalah pilihan tepat.

Luas lahannya yaitu mencapai 21 hektar, di sana kamu bisa menikmati pemandangan alam yang memukau sambil mengayuh perahu kecil di sekitar telaga.

Tidak hanya itu, kamu juga dapat menemukan lahan pertanian kentang di sekitarnya, yang menjadi salah satu kebanggaan Dieng berkat kualitasnya yang terkenal.

3. Kawah Sikidang

Tak lengkap rasanya menjelajahi Dieng tanpa mengunjungi Kawah Sikidang. Tempat ini menjadi salah satu yang ikonik di Dieng, karena kamu bisa melihat kuasa alam yang begitu menakjubkan.

Meskipun merupakan kawah gunung berapi, namun kawasan ini aman untuk dikunjungi. Kamu bisa merasakan sensasi petualangan yang unik saat berada di sini.

Kawah Sikidang ini juga dikenal dengan sebutan "kawah telur rebus" karena bau belerangnya yang khas. Jika kamu membawa telur, cobalah untuk meletakkan telur disana maka telur itu akan matang.

Pemandangan alam Kawah Sikidang juga sangat indah dan menarik perhatian mata. Kamu dan keluarga dapat merasakan momen berlibur yang baru di sana.

4. Candi Arjuna

Destinasi lain yang bisa kamu kunjungi di Dieng saat libur lebaran yaitu Komplek Candi Arjuna. Di tempat ini berdiri sebuah Candi indah nan cantik. Di sekitaran Candi Arjuna juga terdapat beberapa spot yang bagus untuk berfoto.

Letak candi ini tidak jauh dari kawah Sikidang, kompleks candi Arjuna menawarkan lima bangunan candi yang kokoh berdiri sejajar. Kamu bisa menyaksikan keagungan peninggalan kerajaan Mataram Kuno, sambil meresapi atmosfer mistisnya.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Dusun Semilir Pilihan Tepat Menikmati Libur Lebaran Bersama Keluarga

5. Bukit Sikunir

Wisata terbaru 2024 Bukit Sikunir memiliki ketinggian 2.300 meter di atas permukaan laut, dengan menawarkan pengalaman mendaki yang tak kalah menarik. Untuk kamu yang suka mendaki dan berpetualang, destinasi ini sangat cocok menjadi pilihan.

Dari ketinggian Bukit Sikunir, kamu bisa melihat pemandangan yang indah dan menakjubkan, termasuk keindahan dari 8 gunung yang mengelilinginya.

Selain itu, kamu juga bisa melihat sunrise yang memukau, bukit ini menjadi alternatif yang sempurna bagi kamu yang tidak ingin mendaki Gunung Prau.

6. Desa Wisata Dieng Kulon

Desa Wisata Dieng Kulon menjadi salah satu desa tradisional yang masih menjaga adat dan budaya setempat. Di sini kamu dapat merasakan keramahan penduduk desa dan menikmati suasana pedesaan yang tenang dan asri.

Jika berkunjung ke sini, kamu bisa melihat berbagai macam kegiatan wisata yang menarik, seperti homestay, trekking, dan belajar membatik.

7. Batu Pandang Ratapan Angin

Terakhir, ada Batu Pandang Ratapan Angin yang juga menajdi salah satu destinasi yang bisa dikunjungi saat momen libur lebaran.

Batu Pandang Ratapan Angin adalah sebuah bukit dengan pemandangan yang indah. Dari atas bukit ini, pengunjung dapat melihat hamparan Telaga Warna, Telaga Pengilon, dan perbukitan Dieng yang hijau.

Tempat ini menjadi spot favorit untuk menikmati sunrise dan sunset di Dieng. Kamu bisa mengambil foto estetik di sana untuk koleksi galeri.

Itulah beberapa destinasi wisata terbaru 2024 di Dieng yang bisa kamu kunjungi untuk menikmati libur lebaran di tahun 2024 ini bersama keluarga. Selamat mencoba. (*).

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Jogja Pantai Parangtritis? Pesona Pantai Legendaris Populer, Dengan View Magis dan Estetis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: