5 Wisata Terbaru 2024 di Banyuwangi Jawa Timur, Cocok untuk Liburan dan Bersenang-senang

5 Wisata Terbaru 2024 di Banyuwangi Jawa Timur, Cocok untuk Liburan dan Bersenang-senang

Banyuwangi : wisata terbaru 2024--pexels.com

Bangsring Underwater merupakan wisata terbaru 2024 berbasis konservasi rumput laut sekaligus tempat penangkaran hiu yang berbentuk rumah apung. Di tempat ini, Anda bisa menikmati keindahan panorama laut dan melakukan berbagai aktivitas olahraga air yang seru.

Beberapa aktivitas yang bisa Anda lakukan di Bangsring Underwater antara lain berenang dengan ikan hiu, snorkeling, menyelam, banana boat, perahu kano, atau sekadar memberi makan ikan-ikan. Tempat wisata ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai olahraga air dan petualangan bawah laut.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 di Kota Malang, Murah dan Nyaman untuk Dikunjungi

4. Teluk Hijau: Surga Tersembunyi di Taman Nasional Meru Betiri

Terletak di Desa Sarongan, Teluk Hijau merupakan salah satu surga tersembunyi yang dimiliki oleh Banyuwangi. Destinasi wisata Banyuwangi ini masih masuk dalam kawasan Taman Nasional Meru Betiri dan menawarkan keindahan pantai dengan hamparan pasir putih dan air laut berwarna hijau kebiruan yang jernih.

Untuk mencapai Teluk Hijau, Anda harus menempuh perjalanan kurang lebih 3-4 jam dari pusat kota Banyuwangi karena aksesnya yang cukup sulit. Namun, perjalanan sulit yang Anda tempuh akan terbayar begitu melihat keindahan Teluk Hijau yang jauh dari perkotaan.

Dengan membayar tiket masuk sekitar Rp 7.500 per orang, Anda bisa menikmati suasana pantai yang tenang dan alami di Teluk Hijau. Tempat ini cocok bagi Anda yang ingin merasakan ketenangan sambil menikmati pesona alam Banyuwangi yang masih asri.

5. Bukit Sewu Sambang: Tempat Berkemah dan Menikmati Matahari Terbit

Bukit Sewu Sambang merupakan salah satu destinasi wisata Banyuwangi yang populer di kalangan anak muda. Di sini, Anda bisa menikmati pemandangan Banyuwangi dari atas perbukitan yang indah.

Selain itu, Bukit Sewu Sambang juga bisa dijadikan sebagai tempat berkemah untuk memburu matahari terbit. Anda bisa menjadi yang pertama melihat keindahan matahari pagi di Pulau Jawa dari atas bukit ini.

BACA JUGA : 5 Destinasi Wisata Terbaru 2024 di Magelang, Dikunjungi Makin Sayang

Bukit Sewu Sambang telah ditetapkan sebagai wisata dengan potensi menjanjikan di bawah kelola Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Utara. Untuk bisa berkemah di sana, Anda perlu membayar tiket sekitar Rp 10.000 per orang dengan biaya parkir sekitar Rp 5.000.

Demikian 5 wisata terbaru 2024 di Banyuwangi yang cocok untuk liburan dan bersenang-senang. Jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi destinasi-destinasi ini dan menikmati keindahan alam Banyuwangi yang memukau. Selamat berlibur! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: