PAI Tegal Punya! Wisata Terbaru 2024 Tegal, Cocok Untuk Liburan Bersama Keluarga

PAI Tegal Punya! Wisata Terbaru 2024 Tegal, Cocok Untuk Liburan Bersama Keluarga

Pantai Alam Indah Tegal--

Mulai dari tempat parkir yang sangat luas, mushola, toilet, dan warung makan. Bukan hanya itu saja, PAI juga memiliki area untuk bercamping, dan memiliki museum yang sering disebut museum Bahari.

PAI juga memiliki fasilitas untuk anak-anak bermain lengkap dengan wahananya. Sehingga wahana ini juga sering dikunjungi oleh keluarga untuk menghabiskan waktu berlibur bersama.

Wisata terbaru 2024 ini juga menawarkan akan beberapa spot foto yang memiliki keindahan alamnya. Dan sangat digemari oleh kaum remaja untuk mengabadikan momentum berlibur.

Aktivitas yang dilakukan di Pantai Alam Indah

Selain menawarkan akan fasilitas yang lengkap yang dapat dinikmati. PAI juga menawarkan akan keindahan alamnya yang sangat memukau.

Mulai dari keindahan hutan mangrove, pasir pantai yang lembut, bahkan deburan ombak yang sangat indah. Bukan hanya itu saja, wisatawan juga dapat melakukan banyak aktivitas di tempat ini.

Seperti berenang, bermain sepak bola, voly, sampai hanya menikmati keindahan alamnya. PAI sendiri juga menawarkan akan berbagai macam spot foto.

BACA JUGA : 6 Destinasi Wisata Terbaru 2024 di Bandung!! Tempat Liburan Edukatif Hingga Spot Foto Instagramable

Yang terbaru pengelola Pantai Alam Indah telah menyediakan anjungan yang dapat membawa kita menuju ketengah pantai. Bukan hanya itu, kita juga dapat mengelilingi PAI dengan menyewa perahu yang telah disediakan.

PAI juga memiliki sebuah museum yang disebut dengan museum Bahari. Museum ini menampilkan benda perang koleksi milik Tentara Nasional Indonesia atau TNI.

Tiket masuk wisata Pantai Alam Indah Tegal

Wisatawan tidak perlu khawatir untuk tiket masuk ke objek wisata terbaru 2024 PAI ini. Untuk tiket objek wisata ini terbilang ramah di kantong.

Untuk tiket masuknya sendiri sebesar Rp. 10.000 untuk satu orang. Namun ini belum termasuk biaya parkir yang hanya berkisar Rp. 3.000.

Untuk jam operasionalnya sendiri, PAI buka setiap Senin sampai Minggu. Dan buka selama 24 jam untuk dikunjungi oleh wisatawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: