Peringatan Hari Ibu di DIY, 8 Perempuan Terima Anugerah Gender Champion dari Sri Sultan

Peringatan Hari Ibu di DIY,  8 Perempuan Terima  Anugerah Gender Champion dari Sri Sultan

Sedikitnya 8 perempuan meneirma anugerah Gender Champion Tahun 2023. Anugerah tersebt diserahkan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Bowono X.-DOK.-

DIWAYJOGJA – Sedikitnya 8 perempuan meneirma anugerah Gender Champion Tahun 2023. Anugerah tersebt diserahkan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Bowono X pada Peringatan Hari Ibu ke-95 Tahun 2023 DIY, di Bangsal Kepatihan, Yogyakarta, Rabu (20/12/2023).

BACA JUGA:Indeks Pemberdayaan Gender DIY Sisakan Persoalan Keterwakilan Perempuan

Sri Sultan menjelaskan, Gender Champion merupakan penghargaan yang diberikan kepada seseorang, baik itu pribadi atau pejabat aktivis atau tokoh masyarakat yang peduli akan perkembangan dan kemajuan pengarusutamaan gender dan mendorong serta memberikan kontribusi untuk pencapaian kesetaraan gender di DIY.

BACA JUGA:Merayakan Perempuan Istimewa, GKR Hemas; Harus Berjuang untuk Kesetaraan dan Keadilan Sosial

Adapun anugerah Gender Champion Tahun 2023 ini diberikan kepada Prof Alimatul Qibtiyah untuk Bidang Keagamaan; Diah Widuretno MA di Bidang Ketahanan Pangan, Wahyudi Anggoro Hadi di Bidang Pemerintahan, dan Ranie Ayu Hapsari di Bidang Penganggulanan Bencana dan Disabilitas. Empat penerima lainnya yakni Suti Rahayu  untuk Bidang Kewirausahaan, Sri Wahyuningsih di Bidang Lingkungan Hidup, Fadmi Sustiwi di Bidang Jurnalistik/Media, dan Prof Dr Wening Udasmoro di Bidang Pendidikan.

BACA JUGA:2022, Kasus Kekerasan Perempuan dan Anak di DIY Capai 12.082 Korban

Ketua I Panitia Hari Ibu Tahun 2023 DIY Astrid Dedy Susanto dalam laporannya menyebutkan, dalam rangka peringatan Hari Ibu tahun 2023 ini, DIY menyelenggarakan berbagai rangkaian kegiatan. Antara lain, ceramah wawasan kebangsaan dengan tema pemahaman wawasan kebangsaan untuk menangkal degradasi moral anak bangsa yang telah diselenggarakan pada 1 November 2023 di Gedung Balai Pamungkas dengan 100 orang peserta. Terdiri dari guru dan siswa SMA.

BACA JUGA:Hari Guru, Siswa TK Pecahkan Rekor MURI dengan Lomba Kolase Peserta Terbanyak

Selain itu, bakti sosial dengan menyerahkan bantuan sembako dan perlengkapan kebersihan yang dilaksanakan di panti asuhan anak berkebutuhan khusus Bina Siwi, Jetis, Bantul dan pondok pesantren tunarungu Darul Ashom Condongcatur, Sleman.

BACA JUGA:181 Event Budaya di DIY Diluncurkan dalam Agenda Jogja Manggatra 2024

“Kemudian pada 7 November 2023 mendukung program kesehatan pemerintah dengan menyelenggarakan acara pemeriksaan kesehatan gratis bertempat di Yonif 403 Kentungan, Yogyakarta. Selain itu, senam masal untuk mempererat persaudaraan antar lima komponen organisasi Wanita dan mengadakan bazar yang diikuti oleh stand kuliner dan non kuliner sebanyak 35 stand,” urai Astrid.

BACA JUGA: Wamen ATR/BPN Serahkan Sertifikat Program PTSL, Simbolis untuk 3 Desa

Diselenggarakan pula lomba masak non beras dan non terigu yang diikuti oleh 10 peserta dari masing-masing komponen organisasi wanita. Selain itu, lomba pemanfaatan limbah rumah tangga menjadi tas yang diikuti oleh 10 peserta. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: