Wakil Ketua DPRD Kota Depok Dipanggil Golkar Terkait Sopir Truk Disuruh Push Up, Warga Ucapkan Terimakasih

Wakil Ketua DPRD Kota Depok Dipanggil Golkar Terkait Sopir Truk Disuruh Push Up, Warga Ucapkan Terimakasih

Anggota DPRD Depok Tajudin Tabri (ist)-foto: pojoksatu-

DEPOK, DISWAYJOGJA.ID -  Seorang anggota DPRD di Kota DEPOK marah-marah kepada seorang sopir truk di kawasan Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo.

Pasalnya ulah supir truk yang dilarang melintasi jalur bahaya gas tersebut masih sering dilakukan, meski sebenenarnya warga sekitar sudah sering mengingatkan untuk mencari jalan lain.

Diketahui, anggota DPRD tersebut adalah Tajudin Tabri (Wakil Ketua DPRD Kota Depok).

BACA JUGA:KPK Masih Diperiksa Hakim Agung Sudrajad, Penahanan akan Disampaikan Sore Ini

Kemarahan Tajudin Tabri tersebut ternyata juga mendapatkan dukungan dari masyarakat setempat.

Sementara itu menurut Ketua RW setempat, Syamsul Anwar menerangkan, pihaknya memang sering menyampaikan keluhan masyarakat kepada Wakil Ketua DPRD Kota Depok tersebut.

Sebab warga menilai, Tajudin Tabri memiliki kepedulian yang tinggi terhadap persoalan yang tengah berkembang di masyarakat sekitar.

BACA JUGA:Pengacara Korban Tragedi KM 50: Kapolri Takut Selidiki Kasus Pembantaian 6 Laskar FPI, Ada Kekuatan Besar?

“Selama ini apapun keluhan warga, karena kita punya dewan yang sangat luar biasa menurut saya apapun keluhan warga itu memang selalu direspon sama Pak Haji Tajudin,” katanya.

Menurut dia, kejadian truk tersangkut pipa gas itu bukan kali pertama.

Sehingga, masyarakat setempat khwatir terjadi ledakan dari pipa gas tersebut.

“Ini sudah beberapa kali dan kita tau dampaknya, kalau itu sampai pipa itu meledak,” ujar Syamsul.

BACA JUGA:Ketua IPW Pasang Badan Jika Dilaporkan Pengusaha Robert ke Polisi Soal Jet Pribadi Brigjen Hendra

Sehingga, tegas Syamsul, warga sekitar justru mendukung tindakan yang dilakukan Tajudin Tabri kepada salah satu supir truk tersebut. Dengan begitu, akan ada efek jera bagi pengemudi kendaraan besar lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pojoksatu