Daftar Perguruan Tinggi Negeri Di Yogyakarta

Daftar Perguruan Tinggi Negeri Di Yogyakarta

Universitas Gadjah Mada-https://ugm.ac.id-

diswayjogja.com - Kota Yogyakarta sering menjadi tempat untuk kebanyakan pelajar yang ingin menuntut ilmu di Perguruan Tinggi.

Sehingga membuat Kota Yogyakarta sering dikatakan sebagai kota pelajar, sebab ada banyak kampus yang berdiri di dalamnya.

Dalam artikel ini akan membahas mengenai daftar perguruan tinggi negeri di jogja atau Universitas Negeri yang ada di Yogyakarta serta profile univertasnya.

Di Yogyakarta ada kurang lebih total 136 kampus yang tersebar di semua penjuru Kota Yogyakarta. Tapi, hanya terdapat 11 Perguruan Tinggi yang statusnya sudah Negeri, sedangkan yang lainnya masih Swasta.

BACA JUGA : Pasar Kangen Yogyakarta Diramaikan Kuliner Hingga Seni Pertunjukan

BACA JUGA : ISI Yogyakarta Bakal Adakan Pameran Fotografi Internasional, Dihadiri Tamu dari 33 Negara

Berikut daftar Universitas Negeri di Yogyakarta :

1. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Universitas Gadjah Mada (UGM) menjadi universitas yang favorit di Kota Yogyakarta. Sebab, selain jadi kampus negeri, UGM juga mempunyai ratusan program studi.

UGM didirikan Pemerintah Indonesia tanggal 19 Desember 1949 di Bulaksumur, Caturtunggal, Kecamatan. Depok, Kabupaten Sleman, DIY.

Pada awal berdirinya, kampus ini hanya mempunyai 6 Fakultas dan sekarang telah berkembang jadi 18 Fakultas dan 2 sekolah yaitu Sekolah Pascasarjana yang dahulunya bernama Program Pascasarjana, dan Sekolah Vokasi.

Kampus UGM punya 100 lebih Program Studi S2, S3, dan juga spesialis. Fakultas yang ada di lingkungan UGM kebanyakan memiliki beberapa program studi.

Kegiatan kampusnya dituangkan dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi dan terdiri atas pengajaran, penelitian dan juga pengabdian masyarakat.

BACA JUGA : Kota Yogyakarta Per Hari Diperkirakan Hasilkan 200 Ton Sampah

BACA JUGA : Marak Kasus Kejahatan, Polresta Yogyakarta Ajak Orang Tua dan Masyarakat Awasi Remaja

2. Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga

Universitas Negeri Sunan Kalijaga adalah salah satu Perguruan Tinggi Agama Islam pertama di Indonesia dan mempunyai 8 fakultas diantaranya Fakultas Adab dan Budaya, Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan.

Kampus ini terdiri dari Fakultas Humaniora dan Ilmu Sosial, Fakultas Pemikiran Islam dan Ushuluddin, Fakultas Sains dan Teknologi.

3. Sekolah Tinggi Pertahanan Nasional Yogyakarta

STPN Yogyakarta berdiri sejak tahun 1963. ProgramStudi yang dimilikinya yaitu Program Strata 1 (S1) Pertahanan dan Diploma 1 Pengukuran dan Pemetaan Kadastral (PPK).

4. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berdiri tangal 21 Mei 1964. UNY menaungi 7 Fakultas yaitu, Fakultas Ilmu Sosial, Fakultas Ekonomi, Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA), Fakultas Bahasa dan Seni, Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Teknik dan Keolahragaan. Serta memiliki Program Pascasarjana.

5. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta

UPN Veteran Yogyakarta didirikan tanggal 2 Oktober 1958. Awalnya adalah Perguruan Tinggi kedinasan. UPN Veteran terdapat 5 Fakultas yakni Fakultas Pertanian, Fakultas Ekonomi,  Fakultas Teknologi Mineral, Fakultas Teknologi Industri, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik dan Program Pascasarjana.

BACA JUGA : Pameran Fotografi Internasional Jadi Peluang Ekonomi Masyarakat Yogyakarta

BACA JUGA : Kampung Wisata Prenggan Yogyakarta Terima Bantuan Alat Pengelolaan Sampah

6. Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI Yogyakarta)

Kampus ISI Yogyakarta didirikan tanggal 23 Juli 1984 dangan keputusan Presiden RI dan tanggal 30 Mei 1984 oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Prof. Dr. Nugroho Notosusanto).

ISI Yogyakarta memiliki 3 Fakultas diantaranya, Fakultas Seni Rekam, Fakultas Pertunjukan, Fakultas Seni Rupa, dan Program Pascasarjana.

7. Poltekkes Kemenkes Yogyakarta

Poltekkes Kemenkes Yogyakarta didirikan tahun 2001 dan ada 6 Akademi Kesehatan Departemen Kesehatan RI yaitu Akademi Analisis Kesehatan Yogyakarta (AKK), Akademi Kebidanan Yogyakarta (AKBID), Akademi Kesehatan Lingkungan (AKL), Akademi Gizi Yogyakarta (AKZI), dan Akademi Kesehatan Gigi Yogyakarta (AKG).

8. Politeknik ATK Yogyakarta

Politeknik  ATK Yogyakarta didirikan tanggal 1September 1958 dan dulunya merupakan Lembaga Pendidikan Tinggi dalam bidang Teknologi Kulit. Program Studi di ATK Yogyakarta yaitu Prodi Teknologi Pengolahan Produk Kulit (TPPK), Prodi Teknologi Pengolahan Kulit (TPK), dan Prodi Teknologi Pengolahan Karet dan Plastik (TPKP).

9. Sekolah Tinggi Multi Media Yogyakarta (MMTC)

MMTC Yogyakarta diresmikan tanggal 31 Juli 1985 oleh Presiden Soeharto dibawah Departemen Penerangan.

Sekolah Tinggi Multi Media “MMTC” Yogyakarta mempunyai Program Strata 1 (S1) dan Diploma dengan 3 jurusan diantaranya Manajemen Produksi Pemberitaan (Manarita), Manjemen Produksi Siaran (Manaprodsi), Manajemen Teknik Studio Produk (Matekstosi).

BACA JUGA : 2 Depo Sampah Yogyakarta Kosong, 1.607 Ton Berhasil Digeser ke TPA Piyungan

BACA JUGA : Pemda DIY Belajar Pengelolaan WBD ke Bali, Pertahankan Sumbu Filosofi Yogyakarta

10. Akademi Angkatan Udara

AAU Yogyakarta didirikan tahun 1945 oleh Lembaga Pendidikan Pertama Perwira TNI AU di Maguwo Yogyakarta. Prodi di kampus ini antara lain Teknik Aeronautika, Teknik Elektronika, dan Teknik Manajemen Industri.

11. Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir Yogyakarta

STTN Yogyakarta diresmikan tanggal 3 Agustus 1985 dan mempunyai 2 jurusan yakni Teknokimia Nuklir dengan Prodi Teknokimia, dan Teknofisika Nuklir dengan Prodi Elektro Instrumentasi dan Elektromekanik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://seputarkuliah.com