5 Rekomendasi AC Portable Low Watt, Cepat Dingin, Harga Terjangkau

5 Rekomendasi AC Portable Low Watt, Cepat Dingin, Harga Terjangkau

AC Portable Low Watt Cepat Dingin--

DISWAY JOGJA - Saat mendengar kata AC, nampaknya masyarakat akan langsung menilai penggunaan listriknya yang cenderung boros. Tapi siapa sangka, ternyata tidak semua perangkat tersebut mengonsumsi daya listrik yang besar loh. Salah satu contohnya yakni AC Portable.

Apa itu AC Portable?

AC Portable sendiri merupakan alat pendingin ruangan dengan bentuk yang lebih ringkas dan praktis. Desain ini membuatnya cocok diletakkan diberbagai tempat. Terlebih, beberapa jenis diantaranya memiliki bodi engsel putar yang memungkinkan udara sejuk tersebar lebih merata.

Berbeda dengan AC dinding, AC ini kian diminati banyak orang karena tergolong ringkas dan tidak memerlukan pemasangan yang rumit. Selain itu AC portable cenderung mengonsumsi daya yang lebih sedikit dari pada produk pendahulunya. Tak heran bila akhirnya, perangkat ini menjadi solusi penyejuk ruangan yang hemat dan anti kuras kantong.

Untuk kamu yang sedang mencari AC portable low watt, berikut 5 rekomendasinya;

1. Artugo AC Portable Built-in Ionizer AC 1908

Jika kamu mencari AC portable hemat listrik, Artugo Built-in Ionizer AC 1908 bisa menjadi pilihan yang tepat. Sebab, AC ini hanya memerlukan daya sebesar 80 watt saja untuk dioperasikan.

BACA JUGA:7 AC Portable Hemat Tempat, dijamin Bikin Kamarmu Sejuk SeketikaBACA JUGA:7 Rekomendasi AC Portable 2023, No 3 dibawah 100 ribu Rupiah!

BACA JUGA:7 Rekomendasi AC Portable, Harga Murah, Hemat Listrik dan Cepat Dingin

Meski namanya terdengar asing, produk ini telah dilengkapi soft touch control untuk mengatur kecepatan pendingin, timer, juga night mode. Ada pula fitur water level sensor yang akan membantumu mengetahui informasi level air di dalam tangki.

Artugo Built-in Ionizer AC 1908 hadir dengan desain yang elegan dan minimalis sehingga membuatnya AC banyak dicari dan diminati masyarakat. Terdapat banyak fitur lain yang membuat produk ini menjadi pilihan tepat untuk membuat ruanganmu kembali segar. 

Fitur-fitur tersebut seperti voltase 220 V dan noise < 45 db yang membuat AC berdimensi 264x255x680 ini tidak berisik saat dinyalakan. Untuk mengoperasikannya dengan mudah, cukup manfaatkan remote kontrol yang tersedia ya.

Harga : Rp1.925.000

2. Symphony Silver AC Portable

Rekomendasi kedua yakni AC Symphony Silver yang merupakan jenis AC portable dengan berbagai fitur menarik. Salah satunya adalah fitur i-Pure, yang memungkinkan perangkat mampu menyaring polutan di suatu ruangan sehingga kualitas udara didalamnya lebih sehat dan nyaman.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Kulkas Mini Murah Hemat Listrik, Idaman Anak Kos Banget!

BACA JUGA:Ingin Kulkas Lebih Tahan Lama? Lakukan 7 Tips ini untuk Merawatnya dengan Baik

Tersedia beragam mode penyalaan seperti natural mode maupun sleep mode yang bisa disesuaikan dengan aktivitas pengguna dirumah. Dengan mode sleep mode, dijamin kamu akan mendapatkan tidur yang lebih nyenyak dan berkualitas.

Dari segi ukuran, AC Symphony ini hadir dengan desain bodi yang ramping berdimensi 30 x 32 x 70 cm sehingga mudah di letakan dan di pindah-pindah. Ringkas dan tidak memakan tempat bukan?

Dengan konsumsi listrik sebesar 68 watt, AC ini diklaim dapat mendinginkan suhu ruangan secara merata. Fitur i-Pure didalamnya juga sangat cocok untuk kamu yang alergi debu atau sensitif akan peralihan udara.

Harga : Rp.1.000.000.

3. SPEEDS Cooling Fan 202-34

Rekomendasi selanjutnya datang dari SPEEDS Cooling Fan 202-34 yang terbukti ampuh cepat menyejukkan ruanganmu menjadi lebih. Dengan produk ini kamu tidak perlu khawatir merasa gerah maupun panas meski di tengah cuaca yang terik sekalipun.

Selain memiliki desain minimalis, terdapat juga pegangan dibagian atas produk yang memudahkan pengguna saat meletakkan atau ingin dipindahkan.

AC dengan daya listrik hanya 40 watt ini, telah dilengkapi 3 mode kecepatan yang bisa disesuaikan dengan selera pengguna. Dijamin kebutuhan rumah tetap berjalan tanpa bikin tagihan membengkak.

SPEEDS Cooling Fan 202-34 merupakan jenis AC portable yang terbuat dari material ABS + PP dengan total berat produk sekitar 4 kg

Memiliki stand penopang yang cukup lebar

Terdapat 1 knob untuk mengatur kecepatan kipas. Cukup ringkas bila dibawa berpergian. Untuk memastikan hawa tersebar menyeluruh, produk ini juga dapat berputar 30 derajat loh.

Harga : Rp550.000

BACA JUGA:6 Rekomendasi Rice Cooker Digital Harga Terjangkau untuk Memasak Lebih Mudah

BACA JUGA:4 Kompor Gas 2 Tungku Terbaik, Murah dan Berkualitas, Bikin Masak Makin Semangat!

4. Sanken SAC-38 AC Portable 

Jika kamu mencari AC Portable low Watt dengan fitur beragam, Sanken SAC-38 bisa jadi pilihan tepat. Perangkat ini hadir dengan berbagai fungsi seperti, kipas angin standar, pendingin ruangan, humidifier kelembapan, hingga dapat menghembuskan ion air guna membersihkan udara dari polutan maupun bakteri. 

Bagian bukaan anginnya tergolong sangat lebar, sehingga menjangkau pendinginan ruangan yang lebih luas. Selain multifungsi, Sanken SAC-38 mengonsumsi daya yang sangat rendah, yakni hanya sebesar 69 watt saja. 

Terdapat 4 buah roda di bagian bawah agar penggunaan lebih mudah meletakkan ataupun memindahkan AC dengan berat 7 kg ini. Produk dengan dimensi 30x30x74 cm ini tergolong ringkas sehingga cocok ditempatkan di berbagai sudut ruangan.

Harga : Rp.1.100.000.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Kipas Angin cuma 100 Ribuan, Anti Gerah dan Super Awet!

BACA JUGA:Bingung Beli AC atau Kipas Angin? Simak ini Perbandingan Lengkapnya!

5. Handy AC Mini Portable

Tetap ingin sejuk saat pergi kemanapun dan dimanapun? Handy AC Mini Portable merupakan solusinya. Produk ini memungkinkan pengguna tetap merasa sejuk dalam sekali genggaman.

Hal ini tidak lain karena ukurannya yang kecil dan mudah dibawa ke tempat manapun. Untuk mengoperasikannya cukup gunakan 4 baterai AA dan USB, lalu basahi sponge yang ada di dalamnya dengan air sebanyak 60 ml.

Perangkat ini mampu bertahan hingga 5 jam dan cocok untuk kamu yang sering berpergian terutama dengan angkutan umum. Ukurannya tergolong kecil sehingga mudah digenggam maupun dikantongi. Praktis ngga sih?

Harga : Rp.100.000.

Demikian 5 rekomendasi AC low watt yang bisa kamu jadikan pilihan. Jangan lupa sesuaikan dengan kebutuhan dan pertimbangkan spesifikasi sebelum membeli ya. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: