Konser NCT 127 di DSD Dihentikan, 30 Orang Pingsan Karena Berdesak-desakan, Polisi Bilang Begini

Konser NCT 127 di DSD Dihentikan, 30 Orang Pingsan Karena Berdesak-desakan, Polisi Bilang Begini

Konser Grup idola K-pop NCT 127 dihentikan.-Foto: ANTARA/Lia Wanadriani Santosa-

JAKARTA, DISWAYJOGJA.ID - Polisi menghentikan konser grup idola K-pop NCT 127 di BSD City Tangerang Banten, Jumat malam 4 November 2022.

Konser dihentikan karena terdapat puluhan orang pingsan.  

"30 orang pingsan. Karena ini demi keamanan, sesuai dengan perjanjian antara kami dengan promotor, maka acara dihentikan," kata polisi melalui pengeras suara di area konser sekitar pukul 21.00 WIB.

BACA JUGA:Baliho ‘Petugas Partai Harus Nurut’ Bertebaran di Semarang, Ganjar: Saya Tidak Tahu, Sebaiknya Dicopot Saja!

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan saat dikonfirmasi menyatakan, konser grup asal Korea Selatan NCT 127 dihentikan oleh kepolisian karena alasan keselamatan setelah banyak penonton konser itu pingsan.

"Konser telah berlangsung selama 2 jam 20 menit. Dihentikan pukul 21.20 WIB oleh Kapolres Tangsel yang memimpin pengamanan di sana," kata Zulpan.

Pada awalnya, konser berlangsung tertib. Kemudian konser menjadi tidak kondusif lantaran sejumlah penonton berusaha mendekat ke panggung sehingga terjadi dorong-dorongan.

“Penonton mendekati penyanyi, sehingga terjadi dorong-dorongan sehingga ada yang pingsan 30 orang di situ," ujarnya.

BACA JUGA:Ini Fakta-Fakta Terkait Penggerebekan Nakes Mesum di Puskesmas Kaliwedi Cirebon yang Sempat Bikin Heboh

Demi menghindari jatuhnya korban dan hal-hal yang tidak diinginkan lainnya maka pihak kepolisian memutuskan untuk menghentikan konser.

Sebelum konser dihentikan, para personel NCT 127 sempat mengingatkan kepada para penggemar yang ada di depan panggung agar tidak berdesak-desakan.

Pada saat itu, konser sebetulnya sudah hampir selesai setelah dibawakan lagu "Paradise".  

Pemimpin NCT 127 Taeyong dan Doyoung meminta berkali-kali agar para penggemar mundur tiga langkah ke belakang.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id