Desa Wisata Tugu Selatan: Destinasi Wisata Terbaru 2024 Bogor, Bikin Liburan Makin Seru
Aktivitas seru di temlat wisata terbaru 2024 Desa Wisata Tugu Selatan-indonesiatravel.com-
DISWAY JOGJA – Bogor selalu menjadi destinasi wisata terbaru 2024 andalan bagi warga yang tinggal di sekitar Jakarta. Bahkan, setiap akhir pekan, tempat wisata di daerah ini selalu dipadati oleh wisatawan.
Salah satu pilihan destinasi wisata terbaru 2024 yang ada di Bogor yaitu Desa Wisata Tugu Selatan. Desa wisata ini berada di Agrowisata Gunung Mas, Kecamatan Cisarua, Bogor.
Agrowisata Gunung Mas merupakan tempat wisata terbaru 2024 berbasis perkebunan yang diberdayakan oleh masyarakat setempat. Tempat wisata ini juga menawarkan berbagai kegiatan seru yang menyenangkan.
Penasaran ada kegiatan seru apa saja yang ada di tempat wisata terbaru 2024 Desa Wisata Tugu Selatan? Yuk cari tahu dibawah ini.
BACA JUGA : Rekomendasi Tempat Wisata Terbaru 2024 Alam Kalimantan Tengah
Keseruan Membatik di Kampung Batik
Kegiatan seru yang bisa dilakukan saat berada di Desa Wisata Tugu Selatan ini adalah membatik. Disini ada kampung batik pertama yang ada di kawasan Puncak, namnya Kampung Batik.
Rumah masyarakat lokal di kawasan Gunung Mas ini dipenuhi dengan berbagai motif batik. Pengunjung yang datang kesini bisa membatik melalui pelatihan yang dibuka untuk umum.
Namun, kalau Anda ingin membeli kain yang sudah jadi, penduduk juga menjual kain batik tulis dengan harga yang dibanderol Rp 300.000/kain. Motif khas Kampung Batik yang ada Agrowisata Gunung Mas berupa motif teh dan sawit.
Jelajah Kebun Teh Naik ATV atau Berkuda
Pergi ke Agrowisata Gunung Mas yang sejuk dan asri, rasanya kurang lengkap jika tidak menjelajahi kebun tehnya. Disini, pengunjung ingin menjelajahi kebun the bisa menggunakan ATV ataupun sambil berkuda.
Kalau kurang menantang, pengunjung juga bisa menjajal fasilitas offroad yang siap memacu adrenalin Anda. Trek yang dipilih untuk aktivitas offroad pastinya mampu membuat siapa pun ingin mencobanya.
BACA JUGA : Eksplorasi Seru, Berikut 7 Wisata Terbaru 2024 Instagramable Jogja
Menghirup Udara Segar Di Tea Walk Gunung Mas
Salah satu aktivitas populer yang selalu diminati para pengunjung saat ke Agrowisata Gunung Mas tentunya adalah tea walk atau berjalan menyusuri perkebunan teh.
Disini ada tiga pilihan rute yang bisa dipilih untuk menyusuri kebun teh yang hijau dan menyegarkan mata. Rute yang tersedia diantaranya rute 6 km, 8km dan 10 km serta setiap rombongan akan didampingin oleh pemandu.
Dengan menyusuri tea walk, pengunjung akan merasakan udara sejuk yang sulit untuk didapatkan saat berada di perkotaan. Oleh karena itu, manfaatkan kegiatan ini menghirup udara segar sepuasnya.
Bersantai Sambil Mencicipi Kuliner Lokal di Cafe Bumdes
Setelah puas dan lelah melakukan berbagai aktivitas yang ada di destinasi wisata terbaru 2024 Desa Wisata Tugu Selatan, Anda bisa mampir ke café BumDes untuk mengganjal perut.
Di café BumDesa menyediakan berbagai sajian kuliner lokal yang menggiurkan. Salah satu menu andalan yang disajikan disini adalah Soto Mi Bogor dan Nasi Kabsah yang kaya akan rempah.
BACA JUGA : Bukit Klangon: Destinasi Wisata Terbaru 2024 Dengan Landscape Gunung Merapi Jogja
Selesai mencicipi sajian dari café BumDes, Anda bisa melanjutkan kegiatan dengan ngopi. Di tempat wisata ini juga ada kedai kopi yang sangat instagramable untuk hunting foto.
Nama kedai kopi tersebut adalah Kopi Ciburial yang menawarkan ngopi dengan view pemanandangan hijau dari ketinggian yang cantik dan menakjubkan.
Merasakan Sensasi Menginap di Desa Wisata Tugu Selatan
Buat Anda yang ingin merasakan sensasi serunya bermalam di kawasan wisata yang satu ini, maka Anda bisa mencobanya. Disini ada berbagai pilihan jenis penginapan, pastinya dengan suasana yang nyaman.
Jenis penginapan yang tersedia disini diantaranya ada yang berupa bungalow, pondokan atau rumah kayu. Bahkan, disini ada juga penginapan hotel yang terbagi menjadi dua tipe, yaitu standar room dan VIP.
BACA JUGA : Pilihan Destinasi Wisata Terbaru 2024 Liburan Bersama Keluarga Banjarbaru
Bagaimana? Ingin merasakan keseruan aktivitas yang ada di tempat wisata terbaru 2024 Desa Wisata Tugu Selatan? Yuk segera atur jadwal liburan Anda! (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: indonesia travel