Rekomendasi 4 Wisata Terbaru 2024 Pemalang Jawa Tengah, Cocok untuk Keluarga dan Pasangan

Rekomendasi 4 Wisata Terbaru 2024 Pemalang Jawa Tengah, Cocok untuk Keluarga dan Pasangan

4 Wisata terbaru 2024 di pemalang--Pemerintah Kabupaten Pemalang

DISWAY JOGJA-Kabupaten Pemalang selalu menyajikan sejumlah destinasi wisata terbaru 2024 bernuansa alam yang memesona untuk melepas penat.

Berada di tengah alam terbuka dengan pemandangan segar pepohonan hijau dan langit biru membuat jiwa dan raga kembali segar. Bagi yang ingin berwisata bersama keluarga atau pasangan, berikut 4 rekomendasi wisata terbaru 2024 bernuansa alam di Pemalang yang wajib dikunjungi:

1. Bukit Kukusan

Bukit Kukusan merupakan salah satu wisata terbaru 2024 bertema alam terfavorit di Pemalang. Terletak di Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, bukit ini menawarkan beragam spot foto instagramable seperti rumah pohon, gardu pandang, ayunan, jendela angkasa, dan menara bambu. Memadukan keindahan alam dengan sentuhan modern, pengunjung dapat menghabiskan waktu berfoto dengan latar belakang pemandangan memesona di setiap spot. 

Selain itu, tersedia pula area untuk aktivitas outbound dan berkemah bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana alam lebih lama. Berfasilitas cukup lengkap, Bukit Kukusan menyediakan kamar mandi, mushola, warung makan dan area parkir yang luas. Harga tiket masuk terjangkau yakni Rp 5.000/orang, parkir motor Rp 3.000 dan mobil Rp 5.000.

2. Telaga Rengganis 

Telaga Rengganis atau "Land Above The Clouds" adalah destinasi wisata terbaru 2024 yang unik dan instagramable di Pemalang. Terletak di Desa Gapura, Kecamatan Watukumpul, telaga ini dikelilingi hutan pinus dan bukit-bukit yang seringkali diselimuti kabut dingin. Sensasi menikmati keindahan telaga dari ketinggian sembari dihampiri kabut putih menambah pengalaman berwisata yang tak terlupakan.

BACA JUGA : 6 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Religi Paling Populer Di Banyumas

Pengunjung dapat menikmati keindahan telaga, mendirikan kemah, melakukan hiking di sekitar hutan pinus, atau sekedar memancing ikan di area telaga. Suasana sejuk dan asri hutan pinus yang mengelilingi telaga menjadi daya tarik utama wisata ini. Tiket masuk Rp 5.000/orang, parkir motor Rp 3.000 dan mobil Rp 5.000.

3. Kedung Bening

Kedung Bening adalah telaga kecil dengan air hijau bening yang terbentuk karena proses erosi bebatuan oleh air sungai dan hujan di Desa Majalangu, Kecamatan Watukumpul. Warna unik airnya yang disebabkan reaksi mineral inilah yang menjadi daya tarik utama wisata terbaru 2024 ini. Pada musim kemarau, telaga ini terlihat sangat memesona dengan warna hijau bening yang kontras dengan bebatuan di sekelilingnya.

Kedung Bening memberikan sensasi tersendiri bagi para pengunjung. Selain menikmati keunikan dan keindahan telaga, pengunjung juga dapat bersantai di pinggir telaga, berfoto dengan latar belakang alam yang masih asri, atau sekedar menenangkan pikiran menikmati gemericik aliran air telaga. Harga tiket masuk Rp 5.000/orang, parkir mobil Rp 5.000 dan motor Rp 3.000.

BACA JUGA : Ngabuburit dengan Nuansa Estetik! 3 Wisata Terbaru 2024 Kota Batu, Salah Satunya Suguhkan Alam Perbukitan Asri

4. Curug Sibedil  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: