Polda DIY Gelar Serah Terima Jabatan, Pejabat Dirintelkam Hingga Kapolresta Yogyakarta Diganti

Polda DIY Gelar Serah Terima Jabatan, Pejabat Dirintelkam Hingga Kapolresta Yogyakarta Diganti

Polda DIY menggelar acara serah terima jabatan (Sertijab).-DOK.-

DISWAYJOGJA - Polda DIY menggelar acara serah terima jabatan (Sertijab). Sejumlah pejabat diganti. Pejabat tersebut yakni pejabat Dirintelkam, Dansatbrimob, Kabidkum, dan Kapolresta Yogyakarta, Kamis (4/1/2024).

Sertijab yang digelar di Gedung Anton Soedjarwo tersebut dipimpin Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, dengan dihadiri Wakapolda DIY Brigjen Pol Adi Vivid AB, Irwasda Kombes Pol Ady Wibowo, serta para Pejabat Utama Polda DIY.

BACA JUGA:Awali 2024, Kapolda DIY Cek Pos Pantau Pantai Parangtritis

Adapun pejabat Polda DIY yang dimutasi adalah Dirintelkam. Semula dijabat Kombes Pol Syahbuddin, kini diserahterimakan kepada Kombes Pol Benny Pramono. Kombes Syahbuddin kini menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Ekonomi Baintelkam Polri. Jabatan tersebut semula dijabat Benny.

Selanjutnya jabatan Dansatbrimob Polda DIY yang semula dijabat Kombes Pol Imam Suhadi, kini dijabat Kombes Pol Edi Suranta Sinulingga yang semula menjabat sebagai Dansat KBR Pasgegana Korbrimob Polri. Sementara, Kombes Pol Imam kini menjabat sebagai Dansatbrimob Polda Banten.

BACA JUGA:Ops Lilin Progo 2023, Kapolda Kunjungi Pospam di Bantul, Wakapolda DIY ke Gunungkidul

Kemudian jabatan Kabidkum Polda DIY yang semula dijabat Kombes Pol Elvianus Laoli diganti Kombes Pol Soliyah. Soliyah semula menjabat sebagai Auditor Kepolisian Madya tk III Itwasda Polda Sulsel. Kombes Pol Elvianus kini menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Bankum Divkum Polri.

Keempat yakni, Kapolresta Yogyakarta diserahterimakan dari Kombes Pol Saiful Anwar kepada Kombes Pol Aditya Surya Dharma. Kombes Pol Saiful kini menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Provos Divpropam Polri. Sedangkan Kombes Pol Aditya sebelumnya menjabat Wadir Samapta Polda DIY.

BACA JUGA:Dengaran Curhatan Warga, Wakapolda DIY; Tiga Bahaya Laten Perlu Diantisipasi

Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto mengungkapkan, mutasi dan rotasi jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang biasa dilakukan untuk memberikan penyegaran dalam instansi. Karena itu, Kabid Humas mengucapkan selamat kepada para pejabat baru serta mengucapkan apresiasinya kepada para pejabat lama. 

”Kami mengucapkan selamat kepada pejabat baru, semoga dapat segera beradaptasi terhadap tugas baru yang diembannya, dalam melindungi dan melayani masyarakat. Ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya juga kami ucapkan kepada pejabat lama atas dedikasi dalam bertugas selama ini,” ucap Kombes Pol Nugroho Arianto. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: