Spot Nongkrong View Estetik, Berikut Pesona Wisata Terbaru 2024 De Mangol Yogyakarta

Spot Nongkrong View Estetik, Berikut Pesona Wisata Terbaru 2024 De Mangol Yogyakarta

Pesona Wisata Terbaru 2024 De Mangol View di Yogyakarta--Demangol.com

Mulai dari lesehan dengan karpet yang hangat, duduk santai di bean bag, hingga opsi lebih formal dengan meja dan kursi, semuanya tersedia di De Mangol. Bahkan, terdapat spot duduk yang unik di lingkaran besi berwarna putih yang sangat cocok untuk berfoto!

Bagi yang memilih untuk duduk di dalam, mereka akan disambut dengan interior yang elegan dan modern yang didominasi oleh kaca. Ini memungkinkan para pengunjung untuk tetap menikmati pemandangan luar yang menakjubkan sambil bersantai dan menikmati hidangan yang lezat.

Bagi penggemar fotografi, De Mangol menyediakan banyak spot menarik yang dapat mempercantik feed Instagram Anda. Mulai dari labirin hijau yang mirip dengan maze, teras kaca yang modern, dinding mural yang artistik, hingga suasana neon nights yang futuristik. Jangan lewatkan juga spot foto dengan sepeda, area bean bag yang nyaman, dan triangle spot yang unik.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Heha Forest Kaliurang: Aktivitas Menarik, Harga Tiket dan Rute Perjalanan

Tidak kalah pentingnya, pemandangan alam di wisata terbaru 2024 De Mangol sangat memukau. Dari sini, Anda dapat menikmati pemandangan Gunung Merapi dan hamparan hijau pepohonan di bawahnya. Pada malam hari, lampu-lampu kota Jogja akan menemani momen santai Anda, menambah kesan romantis dengan hiasan lampu yang cantik.

Selain itu, De Mangol menawarkan beragam pilihan menu makanan mulai dari hidangan western, asian, hingga makanan khas Indonesia dengan harga yang terjangkau. Bagi yang ingin lebih aktif, tersedia juga fasilitas outbound dan layanan sesi foto prewed yang dapat dicoba.

Tiket Masuk De Mangol View Jogja

Dengan biaya sebesar Rp20.000 per orang, Anda dapat menikmati semua fasilitas dan keindahan yang ditawarkan oleh De Mangol. Selain itu, tersedia paket bundling dengan Merapi Park dengan harga Rp35.000 per orang.

Bagi yang ingin merayakan momen istimewa, De Mangol juga menyediakan paket Romantic Dinner mulai dari Rp375.000 per orang atau paket BBQ yang cocok untuk berbagi dengan harga mulai dari Rp195.000 untuk 2-3 orang.

Bahkan, tersedia juga paket sesi foto prewed atau outbound dengan berbagai pilihan harga yang dapat disesuaikan.

BACA JUGA : 5 Tempat Wisata Terbaru 2024 Pemalang, Rekomendasi Liburan Terbaik, Berikut Harga Tiket Masuknya

Demikianlah informasi mengenai wisata terbaru 2024 De Mangol View Jogja. Tertarik untuk mengunjungi? (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: