Wisata Terbaru 2024 Curug Sidok, Hidden Gem Tengah Hutan Pemalang

Wisata Terbaru 2024 Curug Sidok, Hidden Gem Tengah Hutan Pemalang

Wisata terbaru 2024 Curug Sidok Pemalang--google

3. Fotografi Alam

Keindahan yang dimiliki Curug Sidok ini juga menjadi incaran para pecinta fotografi. Pesona air terjunnya yang indah, pepohonan yang rimbun, serta suasananya yang alami menjadi kesempurnaan untuk spot foto kamu.

BACA JUGA : Yuk Jelajahi Keindahan Alam Gunung Tangkeban! Wisata Terbaru 2024 yang Menakjubkan di Pemalang

4. Tempat Piknik yang Tenang

Jika kamu tidak ingin berenang, tenang saja kamu masih bisa ko menikmati wisata alam ini dengan melakukan piknik. Sambil menyaksikan keindahan alam yang asri, bisa sambil menikmati makanan di tepi curug ini.

Fasilitas Curug Sidok

Fasilitas yang disediakan Curug Sidok ini juga standar, seperti area parkir, mushola, gazebo, hingga toilet. Meskipun fasilitas yang disediakan cukup standar, namun pesona alam yang disajikan sangat luar biasa.

Lokasi, Harga Tiket Masuk, dan Jam Operasional

Jika kamu tertarik untuk berkunjung, Curug Sidok ini terletak di Desa Mandiraja, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah. Untuk perkiraan rute menuju lokasi, dari pusat Alun – Alun Pemalang memerlukan waktu sekitar 1 jam lebih dengan jarak kurang lebih 44,7 km.

BACA JUGA : 5 Wisata Terbaru 2024 di Pemalang!! Murah Banget, Liburan Hemat Tapi Pemandangan Gak Kaleng-kaleng

Sebelum memasuki area wisata terbaru 2024 ini, kamu perlu registrasi tiket masuk dahulu. Biaya tiket masuknya sebesar Rp 5.000 per orang saja, serta biaya tambahan parkir mulai dari Rp 2.000 tergantung kendaraan yang kamu gunakan.

Lalu untuk jam operasionalnya, Curug Sidok ini buka setiap hari mulai jam 07.00 pagi hingga 05.00 sore. Jika kamu berkunjung saat siang hari tentu akan lebih merasakan segarnya air ini dibawah sinar matahari yang terik.

Itulah informasi singkat tentang wisata terbaru 2024 Curug Sidok di Pemalang. Dengan berbagai aktivitas dan daya tariknya, wisata alam ini cocok menjadi tempat melepas penat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: