3 Wisata Terbaru 2024 Glamping di Jogja Paling Populer, Tawarkan Sensasi Menginap di Tengah Alam yang Asyik
3 wisata terbaru 2024 Glamping di Jogja paling populer--
Rentang harga glamping Jogja satu ini juga sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp 175 ribu per orang atau Rp 850 ribu per 6 orang.
Kamu juga akan mendapat berbagai fasilitas mewah selayaknya menginap di hotel. Glamping ini juga dilengkapi dengan AC, TV, kasur yang nyaman hingga ada toilet di tendanya.
2. D'Kaliurang Resort and Convention
Pilihan lokasi glamping Jogja ketiga terletak di di Jalan Boyong Kaliurang Pakem, Sleman.
Hebatnya, glamping ini terletak di area yang memiliki luas hingga 3,5 hektar. Selain itu, belakangan ini D'Kaliurang Glamping juga menjadi tempat glamping yang viral di media sosial karena bentuknya yang unik.
Tempat glamping yang satu ini menawarkan tenda yang seperti atap rumah dengan warna putih dan warna hijau yang sangat mencolok. Tak hanya itu, ada juga konsep kamar lainnya, seperti rumah bambu dan rumah kayu.
Lokasinya yang ada di sebuah resort ini juga akan memastikan Kamu mendapatkan fasilitas yang Kamu dan keluarga butuhkan selama menginap.
Buat Kamu yang ingin sekali mencoba glamping tetapi masih ragu untuk menginap di alam terbuka, tempat ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Harga sewanya mulai Rp 350 ribu per malam.
3. Glamping Seribu Batu Songgo Langit
Ini adalah lokasi glamping Jogja yang lokasinya berada di kawasan Seribu Batu Songgo Langit, tepatnya di Jalan Hutan Pinus Nganjir, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Tarif Glamping Seribu Batu Songgo Langit ini per malamnya mulai dari Rp 500 ribu per malam.
Dengan harga tersebut, Kamu sudah akan mendapatkan berbagai fasilitas lengkap yang akan memanjakan Kamu dan keluarga.
Kamu akan mendapatkan kasur yang nyaman, sofa yang empuk, televisi di dalam tenda, lemari, meja, lampu tidur, hingga kamar mandi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: