Surganya Fotografer, Wisata Terbaru 2024 The Blooms Garden Bali Menyajikan Spot Cantik Setiap Sudutnya

Surganya Fotografer, Wisata Terbaru 2024 The Blooms Garden Bali Menyajikan Spot Cantik Setiap Sudutnya

Surganya Fotografer, Wisata Terbaru 2024 The Blooms Garden Bali Menyajikan Spot Cantik Di Setiap Sudut-The Blooms Garden Bali-

DISWAY JOGJA – Berada di lahan seluas 4.5 hektar, The Blooms Garden Bali jadi incaran wisata terbaru 2024. Dilengkapi pemandangan alam dengan beragam jenis bunga dan udara yang segar.

The Blooms Garden Bali jadi destinasi wisata terbaru 2024 yang asik. Selain banyaknya bunga, di sana beragam taman terlihat. Selain itu, The Blooms Garden Bali cukup romantis dan cocok untuk spot foto yang estetik.

Punya suasana indah yang menarik, lokasi yang ada di kawasan Bali Tengah ini ramai wisatawan. Dengan konsep yang ada, The Blooms Garden Bali jadi incaran objek wisata terbaru 2024.

Selain itu, wisata terbaru 2024 The Blooms Garden Bali punya banyak wahana menarik yang bisa dijelajah. Mulai dari anak anak sampai dewasa bisa menikmati indahnya The Blooms Garden Bali. Ada Playground yang aman dan nyaman sampai wanaha ATV dan lain sebagainya.

BACA JUGA : Perjalanan Jogja Ke Bali Cuma 100 Ribuan Aja, Berikut Tips Lengkap Liburan Wisata Terbaru 2024

1. Operasional The Blooms Garden Bali

Buka seriap hari mulai jam setengah 9 pagi sampai jam 6 sore WITA. Dengan beragam fasilitas dan alam yang di berikan, wisatawan bisa menyesuaikan waktu untuk berkunjung. Menikmati alamm sekitar dengan whana yang ditawarkan jauh lebih indah.

2. Harga tiket masuk The Blooms Garden Bali

Wisatawan lokal akan di kenakan biaya sebesar 30 ribu per orang untuk dewasa, dan 15 ribu per orang untuk anak anak. Sedangkan, wisatawan mancanegara harga tiket masuk sebesar 40 ribu untuk dewasa. Dan turis anak anak dikenakan biaya 20 ribu per anak.

3. Daya tarik The Blooms Garden Bali

Menjadi tempat yang sejuk dan segar, The Blooms Garden Bali punya beragam kebun bunga. Beberapa diantaranya Taman Dewi Danu yang dikenal dengan The Goddess of The Lake. Lalu ada Taman Oval, Taman Merak, Taman Belanda, dan juga Taman Cinta.

Setiap taman tentu punya keunikannya sendiri. Contohnya pada Taman Dewi Danu, di sana terdapat patung Dewi Danu sebagai lambing kesuburan. Selain itu, patung tersebut jadi mascot utama The Blooms Garden Bali.

Bahkan di Taman Cinta punya suasana yang romantic. Adanya Taman Balinea Begonia dengan mayoritas bunga warna merah. Taman jauh lebih terasa hangat dengan tamanan yang melambangkan cinta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: