3 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Beragam Pura Puri di Bali Yang Cantik Bagaikan Putri Salju, Cek Langsung Kuy
Beragam Pura Puri di Bali--Tripadvisor
DISWAY JOGJA - Wisata terbaru 2024 di Bali selain keindahannya yang menakjubkan banyak juga beragam Pura dan juga Puri yang dapat kamu kunjungi. Khususnya di Karangasem, Bali terdapat beragam pura yang sangat indah.
Meskipun Pura merupakan tempat pemujaan umat Hindu dan Puri tempat kediaman raja tidak masalah untuk kita kunjungi. Karena sebenarnya di dekatnya banyak keindahan yang layak kita jadikan wisata terbaru 2024.
Keindahan yang bisa kita nikmati di dekat Pura dan juga Puri Wisata Terbaru 2024 di Bali yaitu pemandangan gunung, suasana yang sejuk dan asri serta yang lainnya. Tentu hal ini menjadi para pengunjung tertarik bukan.
Dari pada penasaran terus, mari kita simak seindah apa sih keberagaman Pura dan juga Puri di Bali. Berikut 3 rekomendasi wisata terbaru 2024 beragam Pura Puri di Bali.
1. Pura Agung Besakih
Wisata favorit terpopuler yang pertama adalah Pura Agung Besakih yang terkenal dengan Mother of Temple. Wisata ini merupakan pura terbesar di Bali yangbmenjadi tempat pemujaan umat Hindu.
Pura Agung Besakih termasuk Wisata religi yang sudah sangat terkenal. Bagi umat Hindu berkunjung bisa sekalian bersembahnyang dan lainnya atau jika hanya ingin menikmati pun tidak apa.
Salah satu daya tarik Pura Agung Besakih yaitu terletak di atas Gunung Agung. Dengan itu pemandangannya sudah jangan ditanyakan lagi, pasti sangat indah.
Fasilitas yang terdapat dalam pura ini juga ada gazebo, toilet, area parkir dan spot foto. So, jangan sia-sia kan berkunjung ke pura ini tetap ambil gambar untuk jadikan momen.
Harga Tiket
Wisatawan Mancanegara : 150 ribu
Wisatawan Domestik : 80 ribu
Jam Operasional
08.00 - 17.00 WITA
Lokasi
Besakih, Kec. Rendang, Kabupaten Karangasem, Bali
BACA JUGA : Menilik Harga Tiket Upside Down World Jogjakarta? WisataTerbaru 2024 di Jogja Dengan Konsep Berfoto Terbalik
2. Pura Penataran Agung Lempuyang
Selanjutnya ada Pura Penataran Agung Lempuyang yang mempunyai keunikan tersendiri. Keunikannya adalah di mana para wisatawan harus menapaki 1.700 anak tangga.
Meskipun begitu banyak namun jangan khawatir, di sepanjang jalan walaupun kamu capek namun tidak akan terasa. Karena apa di setiap perjalanan kamu akan diselimuti pemandangan yang sangat indah.
Pemandangan indah seperti apakah itu, apakah hanya langit-langit yang biru? Tentu saja tidak. Di sepanjang jalan kamu akan dihadirkan dengan sejuknya hutan yang masih asri, kicauan burung, suara-suara satwa yang menenangkan dan juga kera-kera yang bermunculan di setiap perjalanan.
Bagaimana seru bukan? Pasti seru. Serunya bukan hanya pada saat perjalanan saja namun pada saat kamu sudah melampaui kamu akan di takjubkan dengan pemandangan Gunung Agung yang sangat indah.
Ini tuh sempurna banget. Udah capek-capek di perjalanan tetap aja ada yang jadi hiburan tapi pas udah sampai tambah hiburan lagi, yaitu pemandangan Gunung Agung.
Harga Tiket
Wisatawan Mancanegara : 100 ribu
Wisatawan Domestik: 50 ribu
Parkir Kendaraan
Mobil : 10 ribu
Motor : 5 ribu
Jam Operasional
06.00 - 19.00 WITA
Lokasi
Jl. Pura Telaga Mas Lempuyang, Tri Buana, Kec. Abang, Kabupaten Karangasem, Bali
BACA JUGA : Liburan Seperti Kembali ke Zaman Dulu? Kunjungi Wisata Terbaru 2024 Studio Alam Gamplong Yogyakarta
3. Puri Agung Karangasem
Wisata yang terakhir kali ini merupakan destinasi wisata tour yang cukup menarik. Seperti yang kita tahu sebelumnya bahwa Pura dan Puri ini berbeda, Puri merupakan tempat kediaman raja.
Arsitektur yang terdapat dalam Puri Agung Karangasem ini dengan gaya Vali, Eropa dan China. Termasuk di bangunan sekitarnya juga memiliki keterkaitan dengan Putri Agung Karangasem.
Selain Wisata tour ini juga merupakan wisata yang bersejarah. Di mana di dalamnya berbagai macam cerita tentang Puri Agung Karangasem, hal ini bisa menambah wawasan serta pengetahuan baru.
Harga Tiket
15 ribu
Jam Operasional
06.00 - 21.00 WITA
Lokasi
Jl. Sultan Agung, Karangasem, Kec. Karangasem, Kabupaten Karangasem, Bali
BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Puncak Becici Jogja? Lokasi, Harga Tiket, Daya Tarik, Simak Informasi Lengkapnya Disini
Demikian 3 rekomendasi wisata terbaru 2024 beragam Pura dan Puri di Bali yang dapat kamu kunjungi. Jangan lupa abadikan momennya dengan ambil gambar sebanyak mungkin. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: