Wisata Terbaru 2024? Tegal Punya Kuliner Khas : Ponggol Setan jadi Andalan Menu Sarapan!

Wisata Terbaru 2024? Tegal Punya Kuliner Khas : Ponggol Setan jadi Andalan Menu Sarapan!

ponggol setan menu khas tegal--

DISWAY JOGJA – Tegal punya makanan khas yang kerap kali muncul sebagai bahan rekomendasi makanan di media sosial. Lokasinya yang masuk wilaya di Provinsi Jawa Tengah, Tegal adalah kota di lintas utara yang menawarkan berbagai kuliner khas wisata terbaru 2024.

Selain itu, Tegal juga kerap disebut-sebut sebagai Kota Kuliner karena banyaknya sentra kuliner khas wisata terbaru 2024 yang bermunculan di area ini. Wilayahnya yang berdekatan dengan Kota Brebes, menjadikan makanan khas kedua kota ini dianggap sama padahalnya sebenarnya berbeda.

BACA JUGA : Destinasi Gratis Keliling Jogja, Cocok Jadi Tempat Ngabuburit Selama Ramadhan Sembari Tunggu Waktu Buka

Banyak yang berprofesi sebagai pengusaha warung tegal alias warteg, tapi kenyataanya tak ada warteg di Tegal. Sama halnya dengan tak ada rumah makan Padang di Padang. Nah, berikut ini makanan khas wisata terbaru 2024 Tegal yang bisa kamu coba. Simak yuk!

1.  Nasi Ponggol Setan

Nasi Ponggol Setan memang telah menjadi menu andalan sehari-hari bagi warga Tegal. Ponggol sendiri bagi masyarakat asli Tegal memiliki makna yaitu wadahnya yang terbuat dari daun dan pincuknya dikunci dengan dua lidi dibagian kanan dan kiri. 

Kemudian ada satu lauk utama yang wajib ada pada kuliner khas wisata terbaru 2024 ini yaitu sambal goreng tempe atau ada juga orang yang menyebut orek tempe. Tempe ini diolah dengan sensasi pedas bersantan yang dimasak sampai kering seperti hal nya orek tempe. 

Sebelum tempe nantinya diolah menjadi sambal goreng, tempe terlebih dahulu dipotong-potong kecil bentuk dadu kemudian dijemur di bawah panas matahari selama kurang lebih satu hari. Konon katanya karena cara inilah yang membuat olahan sambal goreng mempunyai cita rasa khas tersendiri.

BACA JUGA : 5 Wisata Terbaru 2024 Kuliner di Purwokerto, Paling Khas dan Cocok Buat Santapan Berbuka Puasa Ramadhan!

Nasi Ponggol paling pas dan paling nikmat dimakan saat masih hangat. Rasa sambal goreng tempe yang gurih, manis dan pedas dapat menambah nikmat rasa nasi putih yang pulen. 

Selain dengan lauk sambal goreng tempe, Nasi Ponggol Setan juga enak dinikmati dengan tambahan sayuran seperti urap atau masakan lain seperti tumis labu siam, tumis kangkung, ataupun bihun goreng. Jangan ragu untuk mencoba kuliner khas wisata terbaru 2024 yang satu ini, dijamin ngga bakal nyesel.

2. Tahu Aci

Tahu aci adalah makanan khas dari daerah Kabupaten Tegal yang masih sering dijadikan oleh-oleh bagi orang yang berkunjung ke Tegal. Tahu aci ini berasal dari tahu kuning khas Tegal yang dipotong secara diagonal serta di bagian tengahnya diisi dengan adonan tepung kanji, potongan daun kucai dan bumbu. 

Untuk cara menggorengnya pun cukup unik, yaitu dengan menggunakan minyak goreng yang cukup banyak dengan kompor yang menyala besar, minyak goreng yang dipakai juga menggunakan minyak goreng yang sering dipakai untuk menggoreng tahu aci, konon katanya hal ini yang membuat tahu aci semakin khas rasanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: