6 Tips Memutihkan Gigi Kuning Dengan Cepat Menggunakan Cara Alami
6 Tips Memutihkan Gigi Kuning Dengan Cepat Menggunakan Cara Alami -disway jogja-pinterest
DISWAY JOGJA- Setiap orang pasti menginginkan warna gigi putih. Memiliki gigi putih bisa meningkatkan rasa percaya diri khususnya saat berhadapan dengan orang lain. Salah satu indikator kebersihan mulut bisa dilihat dari warna gigi.
Orang-orang yang rajin merawat gigi dengan menyikat atau melakukan perawatan ke dokter gigi pasti akan mempunyai gigi putih. Namun, sebaliknya jika jarang menggosok atau melakukan perawatan gigi akan tampak menguning.
Namun, sebelum mengetahui bagaimana cara memutihkan gigi, ada beberapa penyebab warna gigi menjadi kuning, di antaranya : Merokok, kebiasaan minum teh atau kopi, malas menggosok gigi, efek samping pemakaian obat tertentu, mengonsumsi alkohol, dan masih banyak lagi. Jika kondisi gigi kuning dibiarkan akan terjadi penumpukan karang, dan terjadi kerusakan pada gigi.
Berikut ini cara memutihkan gigi kuning yang bisa kamu lakukan di rumah dengan mudah :
1. Menyikat Gigi dengan Cara yang Benar
Salah satu cara yang mudah untuk memutihkan gigi dengan menyikat gigi dengan benar dan teratur bisa membantu membersihkan gigi yang kuning kembali ke warna putih dan bersih. Lakukan kegiatan menyikat gigi setidaknya dua kali sehari.
Pastikan saat menyikat gigi setiap celah gigi dapat terjangkau dan sikat dengan lembut dalam gerakan memutar di seluruh bagian gigi. Namun perlu berhati-hati saat menyikat gigi setelah mengonsumsi makanan dan minuman asam. Karena, terlalu keras menggosok akan menyebabkan pengikisan enamel gigi.
BACA JUGA : 8 Cara Memutihkan Gigi Secara Alami dan Menghilangkan Karang Gigi!
Bisa juga menggunakan pasta gigi yang memiliki kandungan memutihkan untuk menghilangkan noda kuning di permukaan gigi.
2. Lemon
Kandungan asam yang dimiliki buah kuning ini atau lemon bisa mengangkat bakteri penyebab gigi kuning. kadar PH di buah lemon bisa menjadikan buah ini digunakan untuk menjaga kesehatan mulut gigi. Cara menggunakannya cukup mudah, siapkan satu buah lemon kemudian ambil perasan air lemon lalu campur dengan satu sendok teh baking soda. Gosok menggunakan sikat gigi secara perlahan lalu kumur sampai bersih.
3. Baking Soda
Salah satu bahan yang dikenal untuk membuat kue ternyata memiliki manfaat untuk memutihkan gigi yang kuning secara alami. Baking soda juga menciptakan lingkungan basa di mulut yang mampu mencegah pertumbuhan bakteri.
BACA JUGA : Lakukan 6 Cara Ini untuk Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Anda
Cara menggunakannya siapkan satu sendok teh baking soda dengan dua sendok teh air pada sikat gigi. Setelah itu gosokan ke bagian gigi dan diamkan sampai 3 menit lalu kumur sampai bersih. Jika kamu menginginkan hasil yang maksimal lakukan secara rutin menggosok gigi dengan baking soda.
4. Cuka Apel
Kandungan yang dimiliki cuka apel berupa asam asetat, potasium, dan magnesium yang mampu menghilangkan kotoran penyebab gigi kuning. Selain dikenal sebagai penambah cita rasa makanan ternyata cuka apel memiliki manfaat yang bisa membuat gigi terlihat lebih putih.
Cara menggunakan cuka apel pada gigi kuning yang membandel cukup mudah. Tuangkan satu sendok cuka apel dan tambahkan satu sendok air matang. Selanjutnya celupkan sikat gigi kedalam larutan tersebut dan gosok secara perlahan dan merata ke bagian gigi. Setelai itu kumur-kumur sampai bersih.
5. Biji Buah Pinang
Salah satu bahan alami yang sudah banyak digunakan sebagai pembersih gigi oleh nenek moyang kita adalah biji buah pinang. Salah satu manfaat yang dimiliki biji buah pinang adalah mampu membersihkan gigi secara menyeluruh, selain itu dapat mempertahankan kekuatan gigi secara alami. Cara menggunakannya, haluskan terlebih dahulu biji buah pinang lalu gosok kebagian gigi secara merata.
BACA JUGA : 8 Penyebab Gigi Kita Ini Menjadi Kuning, Nomor 4 Banyak Banget yang di Alami Oleh Laki-laki
6. Strawberry
Siapa sangka ternyata buah kecil yang berwarna merah dan mempunyai rasa sedikit asam ternyata bisa memutihkan gigi secara alami. Strawberry selain bisa dikonsumsi setiap hari, kamu bisa menggunakan buah ini untuk memutihkan gigi dengan menggosokan-gosokan bagian luar buah strawberry ke gigi. Cara ini cukup efektif untuk mengangkat noda pada gigi yang kuning.
Itu dia cara untuk memutihkan gigi yang bisa dilakukan dirumah dengan mudah dan murah, tidak perlu melakukan perawatan gigi yang mahal. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: