Wisata Terbaru 2024 Kuliner di Sumedang? Nikmatnya Citarasa, No. 2 Kuliner Sunda Tapi Suasana Kaya Di Jogja!!!

Wisata Terbaru 2024 Kuliner di Sumedang? Nikmatnya Citarasa, No. 2 Kuliner Sunda Tapi Suasana Kaya Di Jogja!!!

Warung Pengkolan Jati-Screnshoot Google Maps Warung Pengkolan Jati-

DISWAY JOGJA – Kabupaten ini terkenal dengan keindahan alamnya yang memikat hati, dihiasi oleh perbukitan hijau, sawah terasering, dan sungai-sungai berair jernih. Salah satu keunikan wisata terbaru 2024 Sumedang adalah keberadaan makanan khasnya yang terkenal di seluruh Indonesia, yaitu ‘tahu Sumedang’.

Selain itu, Sumedang juga memiliki banyak kuliner yang lezat dan hits yang wajib untuk dicoba. Dibawah ini ada beberapa rekomendasi kuliner di Sumedang yang lagi hits dan wajib kamu coba saat berkunjung.

BACA JUGA : Selain Tahu Sumedang Ini 8 Kulinernya yang Bikin Nagih! Jangan Lupa untuk Mencoba

1. Warung Pengkolan Jati

Sebuah permata tersembunyi di Sumedang, merupakan destinasi wisata terbaru 2024 kuliner yang tak boleh dilewatkan. Daya tarik utamanya adalah ayam bakarnya yang menggugah selera, harga yang ramah di kantong, serta suasana yang nyaman, membuatnya menjadi tempat wajib bagi pencinta kuliner dan pelancong.

Warung Pengkolan Jati telah meraih banyak ulasan positif dari para pelanggan, baik di media sosial maupun situs perjalanan. Banyak yang bahkan menyebutnya sebagai “tempat makan ayam bakar terenak di Sumedang”. Restoran ini dipuji atas kelezatan masakannya, harga yang terjangkau, dan pelayanan yang ramah.

2. Rumah Makan Joglo Sumedang

Selanjutnya rekomendasi kuliner di Sumedang yang lagi hits berdesain seperti rumah adat Yogyakarta, yakni wisata terbaru 2024 Rumah Adat Joglo. Namun yang menjadi daya tariknya adalah menu-menu yang disajikan bukan menu khas Jogja, melainkan menu khas sunda.

Menu yang tersedia mulai dari tumis sayuran, steak, olahan seafood, nasi liwet, ayam goreng, dan menu lainnya. Banyaknya menu lezat yang tersedia, serta bangunan uniknya yang khas membuat suasana makan kamu akan bertambah nyaman dan nikmat.

Lokasi tempat makan yang bernuasa Jogja ini berada di Jalan Raya Serang No.333 Serang, Cimalaka, Kabupaten Sumedang.

3. Rumah Makan Saung Teko

Saung Teko merupakan wisata terbaru 2024 kuliner berupa rumah makan yang populer di Sumedang dan sangat cocok bagi kamu yang ingin menikmati kuliner dengan keluarga dan teman. Di rumah makan ini menyediakan menu-menu hidangan khas Sunda.

Menu-menu yang bisa kamu pesan di antaranya adalah iga sapi, gepuk sapi, tongseng sapi, ikan gurame, ikan nila, olahan ayam, ikan mas, olahan sayur, dan masih banyak lagi. Harga menu makanannya cukup beragam mulai dari Rp 30.000 hingga 120.000

Lokasi Rumah Makan Saung Teko berada di Jalan Raya Cimuja, Cimuja, Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

BACA JUGA : Tidak Hanya Kulinernya Saja Loh! Sumedang Juga Memiliki Destinasi Wisata yang Cocok untuk Kalian Kunjungi

4. Sate Iting

Wisata terbaru 2024 Sate iting juga sudah cukup terkenal di kalangan masyarakat Sumedang dan wisatawan. Dilihat dari nama tempatnya, sudah jelas bahwa menu utama dari rumah makan Sate Iting adalah sate.

Selain berbagai olahan sate, rumah makan ini juga menyediakan menu lain seperti nasi goreng, gulai sapi, gulai kambing, oseng kangkung, tempe mendoan, ayam goreng, sambal dadak, lalap, dan sop iga sapi.

Lokasi rumah makan ini berada di Jalan Raya Cimayor, Bojongjati, Kec. Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang.

5. Tahu Jembar Manah Samoja dan Kopi Batok

Tahu ini merupakan salah satu tahu terenak di Sumedang, sangat cocok untuk kamu pecinta kuliner tahu. Selain menjual tahu, di tempat yang menjadi rekomendasi kuliner di Sumedang yang lagi hits, kamu juga bisa memesan kopi batok, gorengan, cireng, lontong, bakwan, dengan tambahan saus dan juga sambal kecap yang menambah cita rasa makanan kamu.

Kamu bisa mengunjungi tempat makan ini yang berada di Samoja, Pasanggrahan Baru, Kecamatan Sumedang Selatan.

6. Rumah Makan Sawargi

Rumah makan ini menawarkan desain bangunan yang cukup unik dan membuat pengunjungnya akan merasa sangat nyaman. Menu yang ditawarkan berupa hidangan khas Sunda, karena mengingat Sumedang adalah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Barat dengan mayoritas masyarakatnya yang bersuku sunda.

Menu yang ditawarkan pada tempat rekomendasi kuliner di Sumedang yang lagi hits ini sangat beragam dan terjangkau, sehingga sangat cocok untuk berkunjung bersama keluarga, atau teman-teman. Lokasi tempat makan ini di Jalan Prabu Gajah No.48, Situ, Sumedang Utara.

BACA JUGA : Menikmati Ribuan Kincir di Wisata Terbaru 2024 Sumedang? Nuansa Unik Sambil Selfie di Tengah Hamparan Kincir!

7. Tahu Palasari Sumedang

Rekomendasi kuliner di Sumedang yang lagi hits lainnya, yakni tahu palasari. Rumah makan ini menyediakan berbagai olahan masakan khas Nusantara yang nikmat banget.

Menu-menu yang bisa kamu pesan diantaranya adalah mie kuah babat, mie kuah bakso, bihun kuah pangsit, pepes ayam, nasi rames, ayam goreng, nasi kari, daging rendang, pepes ikan, dan menu lainnya.

Lokasi wisata terbaru 2024 Rumah Makan Tahu Palasari berada di Jalan Mayor Abdurahman No.153, Kotakaler, Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang.

Nah, setelah membaca beberapa rekomendasi wisata terbaru 2024 kuliner yang ada di Sumedang, kamu tertarik untuk mencicipi yang mana? Kuy segera cobain semua kuliner yang hits ini saat kamu berkunjung ke Sumedang yaa!!! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: