5 Tips Mengendarai Sepeda Motor Saat Tiba-tiba Hujan di Jalan

5 Tips Mengendarai Sepeda Motor Saat Tiba-tiba Hujan di Jalan

5 Tips Aman Berkendara Sepeda Motor Saat Hujan--m.hondacommunity.net

DISWAY JOGJA – Memasuki musim pancaroba mengakibatkan perbedaan suhu dan cuaca yang cenderung tidak bisa diprediksi. Bisa saja kondisi yang panas pada pagi hari tiba-tiba berubah menjadi mendung dan turun hujan ketika siang hari atau seterusnya.

Bagi kamu, pengendara sepeda motor, sebaiknya perhatikan hal-hal berikut untuk mencegah kecelakaan saat musim hujan karena kelalaian pengendara.  Sebab mengendarai sepeda motor pada kondisi musim hujan berbeda dengan mengendarai sepeda motor ketika dalam kondisi jalanan kering di musim kemarau. 

Misalnya jika pada musim kemarau mungkin kita akan berkendara motor dengan tenang tanpa membawa jas hujan, namun jika hal tersebut dilakukan pada musim pancaroba tentu dapat mengganggu aktivitas kita sehari-hari terlebih jika memiliki mobilitas yang tinggi.

BACA JUGA:Benelli Leoncino 250, Motor Sport 250cc Dengan Gaya Scrumbler untuk Kamu yang Ingin Tampil Beda

5 Tips Berkendara Motor saat Hujan

1. Tenang sebelum berteduh

Ketika tengah berkendara sepeda motor di jalan raya kemudian secara tiba-tiba turun hujan hal yang perlu dilakukan ialah tenang, jangan langsung menepi ke bahu jalan sebab berbahaya. 

Lebih baik perhatikan terlebih dahulu kondisi dibelakang motor, jika terdapat pengendara lain sebaiknya berikan kode lampu sein. Lalu selanjutnya berikan jarak waktu setelah menyalakan lampu sein perkiraan sekitar 3 detik. 

Jika sudah kita dapat menepi di bahu jalan tanpa mengagetkan pengendarai lain yang dapat menimbulkan kecelakaan karena melakukan rem mendadak.

 

2. Menggunakan jas hujan

Terdapat beberapa jenis jas hujan yang mungkin sudah akrab di telinga kita. Mulai dari jas hujan ponco, jas hujan single, hingga jas hujan plastik sekali pakai yang dijual pada toko ritel.

Jas hujan single memiliki tingkat kenyamanan diatas jenis jas hujan lain karena pemakaiannya yang lebih ringkas juga kebocoran air lebih minim. Namun sesuai namanya hanya bisa digunakan oleh satu pengendara. Berbeda dengan jas hujan ponco yang dapat digunakan untuk dua orang.

Masing-masing jas hujan memiliki tipe berbeda, jika memungkinkan sebaiknya gunakan jas hujan single dengan bahan parasut atau sejenisnya karena lebih ringkas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: