Wakil Ketua DPRD Kota Tegal Habib Ali Gelontor Rp635 Juta untuk Rehab RTLH

Wakil Ketua DPRD Kota Tegal Habib Ali Gelontor Rp635 Juta untuk Rehab RTLH

RESES MASA PERSIDANGAN III – Wakil Ketua DPRD Kota Tegal dari Fraksi PKB Habib Ali Zaenal Abidin mengadakan Reses Masa Persidangan III 2023 di Kelurahan Randugunting.-K. ANAM SYAHMADANI/RADAR TEGAL -

TEGAL, DISWAYJOGJA - Rehab rumah tidak layak huni atau RTLH masih menjadi salah satu kegiatan yang diprioritaskan Wakil Ketua DPRD Kota Tegal dari Fraksi PKB Habib Ali Zaenal Abidin. Habib Ali yang berasal dari Daerah Pemilihan Tegal Selatan menggelontorkan Rp635 juta dari Pokok Pikiran DPRD untuk mengentaskan 30 RTLH di Kecamatan Tegal Selatan pada 2024 mendatang.

BACA JUGA:Sebelum Beli! Wajib Tau Perbedaan Smart TV Android TV dan Google TV

Kami alokasikan Rp635 juta untuk program rehab RTLH sebanyak 30 rumah di Tegal Selatan,” kata Habib Ali usai menghadiri Rapat Badan Anggaran DPRD di Komplek Gedung Parlemen, Rabu (8/11/2023). Informasi ini juga disampaikan Habib Ali dalam Reses Masa Persidangan III 2023 yang dilaksanakan di Kelurahan Randugunting, Kecamatan Tegal Selatan, baru-baru ini.

BACA JUGA:Destinasi Wisata Budaya Jogja yang Perlu di Pertimbangkan Ketika Berkunjung ke Jogja

Lebih lanjut Habi Ali menyampaikan, satu warga Tegal Selatan juga mendapatkan bantuan Program Rumah Sistem Panel Instan (Ruspin) yang telah teruji tahan gempa.

Kami berharap, masyarakat Tegal Selatan dan Kota Tegal pada umumnya memiliki rumah layak huni dan lingkungan yang bersih. Sehingga tidak ada lagi lingkungan yang kumuh,” ungkap Habib Ali.

BACA JUGA:2 November 1927 Ditetapkan Hari Jadi RSUD Kardinah Kota Tegal

Habib Ali terus mendata RTLH di delapan kelurahan yang ada di Kecamatan Tegal Selatan untuk selanjutnya diusulkan bantuan rehab ke Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Tegal, sesuai dengan mekanisme dan persyaratann yang ditentukan. Habib Ali berharap ke depan persyaratannya tidak menyulitkan warga yang benar-benar tidak mampu.

Selain itu, mengusulkan bantuan gerobak untuk berjualan sebanyak 45 unit, alat rebana, serta program pelatihan untuk masyarakat. “Kami juga mengusulkan pembuatan Detail Engineering Design untuk pembangunan lapangan sepakbola di 27 kelurahan. Sehingga, setiap kelurahan ada satu lapangan sepakbola,” ungkap Habib Ali. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: