Hati-hati! Ruas Jalan Kebandungan-Cikamuning Kabupaten Brebes Rawan Longsor
Jalan Kabupaten Kebandungan-Cikamuning tergerus longsor hingga tidak dapat dilalui oleh kendaraan roda empat.-Teguh Supriyanto-jogja.disway.id
BANTARKAWUNG, DISWAY JOGJA - Menghadapi terjadinya perubahan cuaca dari kemarau ke penghujan, warga mengkhawatirkan kondisi ruas jalan Kabupaten Kebandungan-Cikamuning, Kecamatan Bantarkawung. Kondisi itu seiring dengan masih terjadinya abrasi sungai di wilayah Bukit Pendil, Desa Kebandungan.
Wirsad, Kades Kebandungan mengatakan, longsor yang nyaris memutuskan satu-satunyanya akses masyarakat Desa menuju luar wilayah, dimana badan jalan sepanjang 13 meter dengan lebar 1,5 meter longsor ke aliran sungai Pemali pada musim hujan sebelumnya.
"Saat ini ruas jalan kondisinya sangat berbahaya," kata Wirsad, Kades Kebandungan, Selasa 10 Oktober 2023.
BACA JUGA:8 Rekomendasi AC Portable Terbaik untuk Rumah dan Kantor Serta Keunggulannya
Dikatakan, meskipun masih dapat dilintasi, namun warga harus berhati-hati. Sebab dilokasi tersebut, badan jalan yang masih tersisa juga telah mengalami retak di beberapa bagian.
"Sewaktu-waktu longsor bisa kembali terjadi, terlebih jika sudah memasuki musim hujan dan debit air di sungai pemali tinggi," jelasnya.
Akibat kerusakan yang pernah terjadi di lokasi tersebut, warga Kebandungan yang mayoritas bermata pencaharian sebagai petani kebun, mengalami kendala untuk mendistribusikan hasil panen mereka.
BACA JUGA:AC Portable di Rumahmu Sudah Tidak Dingin? Simak Tips Ini untuk Kembalikan Seperti Baru
"Karena memang ini jalan satu-satunya menuju luar wilayah, dengan kondisi kerusakan akibat longsor ini maka warga tidak bisa mengirim hasil pertanian untuk di jual di daerah lain," terang Kades.
Untuk itu, pihaknya berharap ada upaya dari Pemerintah sebagai antisipasi kondisi kerusakan di jalan Kabupaten ini. Adapun bentuk penanganan menurut Kades, bisa dilakukan dengan pemasangan bronjong kawat sebagai upaya tanggap darurat, sembari menunggu penanganan secara permanen.
Camat Bantarkawung melalui Kasi Trantib Suranto, membenarkan kondisi kerusakan yang terjadi di ruas jalan Kabupaten akibat bencana alam tersebut. Pihaknya juga mengingatkan, agar warga masyarakat senantiasa meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi kondisi cuaca yang terjadi saat ini, terhadap kemungkinan terjadinya bencana alam.
BACA JUGA:4 Cara agar AC Portable Gak Boros Listrik, Simak baik-baik!
"Baik warga yang tinggal di wilayah berbukit, maupun di sekitar alur sungai perlu meningkatkan kewaspadaaan terhadap kemungkinan terjadinya bencana alam," ingatnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jogja.disway.id