Piala AFF 2022: Meski Kalah dari Thailand, Timnas Indonesia Masih Masuk 4 Besar, Ini Syaratnya
Skenario Indonesia lolos semifinal Piala AFF 2022 yang akan ditentukan pada laga terakhir Grup A, Senin (02/01/2023) pekan depan. Foto:pssi--
JAKARTA, DISWAYJOGJA.ID – Skenario Timnas Indonesia lolos semifinal Piala AFF 2022 jelang matchday 5 atau laga terakhir Grup A, Senin 02 Januari 2023.
Laga Timnas Indonesia vs Thailand berakhir dengan skor imbang.
Hasil imbang tersebut sesungguhnya tidak terlalu buruk bagi Timnas Garuda. Terutama jika berbicara peluang lolos ke semifinal Piala AFF 2022.
Bahkan jika merujuk pada komposisi klasemen Piala AFF 2022 untuk Grup A pada Kamis 29 Desember 2022 malam, kans Indonesia lolos ke semifinal sangat besar.
Indonesia saat ini di posisi kedua klasemen Piala AFF 2022 Grup A dengan koleksi angka sama dengan Thailand (7 poin) di puncak. Hanya kalah selisih gol.
Sementara Kamboja menempel ketat di posisi ketiga dengan hanya berjarak satu angka dari Tim Gajah Perang dan Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Lini Depan PSS Sleman Perlu Dibenahi untuk Hadapi Putaran Kedua Liga 1
Pasukan Angkor (julukan Timnas Kamboja) menjaga asa lolos ke semifinal setelah menghajar Brunei Darussalam 5-1 di Morodok Techo National Stadium (Phnom Penh).
Soal peluang lolos ke semifinal Piala AFF 2022, Timnas Indonesia sesungguhnya memiliki kans lebih besar dibanding Thailand, apalagi Kamboja.
Sebab pada dua laga terakhir Grup A yang akan digelar bersamaan pada Senin 02 Januari 2023 mendatang, Indonesia menghadapi Filipina, sementara Thailand ‘baku bunuh’ dengan Kamboja.
BACA JUGA:Manajemen PSS Sleman Akan Evaluasi Tim, Termasuk Pelatih
Anak asuh Shin Tae Yong dikatakan memiliki peluang lebih besar lolos karena Filipina sudah dipastikan tersingkir.
Harusnya Egy Maulana Vikri dkk tidak menemui kendala berarti menghadapi Filipina yang sudah tidak punya target lolos itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pojoksatu