Mahasiswa UGM Melakukan Penelitian Ekstrasi Anggur Merah Untuk Diabetes

Jumat 16-08-2024,18:07 WIB
Reporter : Tri Diah Aprilia
Editor : Syamsul Falaq

diswayjogja.com – Dalam penelitian yang dilakuajn oleh tim program kreativitas mahasiswa yang dikenal PKM. Adanya penelitian inovatif itu bisa menghasilkan senyawa bioaktif dari ekstrak anggur merah yang berguna untuk penderita diabetes.

Menjadi terapi yang cukup efektif dalam pengelolaan neuropati diabetik, penelitian ekstrak anggur merah diawasi ahli kesehatan lain. Dibimbing beberapa ahli gizi dari fakultas Kedokteran UGM, tujuannya untuk menguji efektivitas terapeutik.

Lewat beberapa tahapan, pengujian itu berfungsi sebagai pengecekan glukosa pada darah, respon nyeri. Termasuk dengan analisis dari hasil ekstrak anggur merah untuk penderita diabetes.

Puji Kurnellawati selaku salah satu anggota memaparkan “dalam penelitiannya terhadap tikus ekstrak anggur merah penggunaan NLC bisa menurunkan kadar gula darah, selain itu bantu meningkatkan fungsi motorik”.

BACA JUGA : Keren, Ratusan Pelayang Unjuk Ekspresi Seni dan Kemahiran di Jogja International Kite Festival

BACA JUGA : Difabel Siaga Bencana dan ”Gadis Manis” Mewakili DIY pada PKRI 2024

Anggota tim program kreativitas mahasiswa UGM

Dilakukan oleh 5 mahasiswa dari berbagai jurusan yang ada di UGM, penelitian ini tetap aman dengan adanya pengawasan. Bimbingan datang dari dr. Rio Jati Kusuma, S.Gz., MS. dari fakultas kedokteran, tepatnya pada kesehatan gizi UGM.

Ke lima anggota yang masuk dalam tim adalah Puji Kurnellawati dari fakultas kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan UGM. Termasuk dengan Adha Fauzi yang berasal dari fakultas kedokteran UGM. 

Sedangkan dari fakultas farmasi yaitu Fauziah Rahma Zora Rustiawan dan juga Araya Pangastuti. Bahkan ada juga M. Syuja Rizqullah dari Sekolah Voaksi UGM. 

Semua anggota bertujuan meneliti potensi dari ekstrak anggur merah terhadap resveratrol dalam NLC. Guna mencegah berkembangnya neuropati pada model penelitian hewan yang yang mengalami diabetes militus.

BACA JUGA : Bangkitkan Semangat Keberlanjutan dan Ekowisata, Mandiri Jogja Marathon 2024 Resmi Digelar

BACA JUGA : WKRI DIY Diharapkan Dapat Memajukan Perempuan Indonesia

Kategori :