BACA JUGA : 5 Langkah Membersihkan dan Merawat Merek Kulkas Terbaik Ukuran Mini Dengan Benar
4. Panaskan spatula berbahan logam yang panas Namun metode ini cukup berbahaya sehingga kamu harus berhati-hati ketika melakukannya. Cara yang bisa kamu lakukan yaitu pakai sarung tangan oven dan pegang spatula berbahan logam, lalu panaskan di atas api. Kemudian, tempelkan spatula pada bunga es supaya cepat mencair. Cara ini sebenarnya cukup berbahaya sebab berisiko menyebabkan luka bakar ataupun merusak kulkas kamu. 5. Gunakan kain hangat dan rubbing alcohol Kain yang sudah dicelupkan dengan air hangat dapat membersihkan bunga es tanpa mematikan kulkas. Namun, cara ini akan lebih efektif jika menggunakan larutan alkohol. Caranya celupkan lap ke dalam air mendidih, lalu tuangkan alkohol di atasnya. Kemudian lap bunga es menggunakan kain tersebut. Fokus pada potongan kecil pada bagian tepi freezer sehingga bunga es bisa mencair dengan cepat. Cara ini cenderung lebih efektif jika diaplikasikan pada lapisan yang tipis dibandingkan pada bongkahan es yang besar. 6. Pakai alat pengikis es Cara ini cukup aman, kamu hanya perlu menggunakan alat pengikis es, spatula plastik, ataupun sendok kayu. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya luka pada diri sendiri dan merusak dinding freezer. Namun, cara ini akan lebih maksimal saat digunakan bersama cara di atas. 7. Gunakan vacuum cleaner Kamu perlu memilih noozle yang ujung penyedot debunya dengan ukuran paling kecil. Lalu kamu dapat menyedot bunga es mulai dari atas sampai bawah dan menutupi seluruh permukaan. Kamu tetap harus berhati-hati saat menggunakan cara ini karena bisa berisiko tersengat listrik. Jenis vacuum cleaner yang cocok digunakan untuk mencairkan bunga es yaitu yang dapat berfungsi di permukaan yang basah ataupun kering (Wet/Dry). Apabila es telah mencair, ganti dengan mode vacuum untuk menyedot es dan air. Ulangi hal tersebut sampai semua bagian freezer kering. Itulah beberapa cara membersihkan bunga es tanpa mematikan merek kulkas terbaik. Semoga bermanfaat! (*)7 Cara Membersihkan Bunga Es Tanpa Mematikan Merek Kulkas Terbaik
Sabtu 01-06-2024,18:41 WIB
Editor : Syamsul Falaq
Kategori :