DISWAYJOGJA – Kolaborasi melakukan penanganan dan perlindungan habitat Monyet Ekor Panjang di Kabupaten Gunungkidul disepakati Pemda DIY. Perlindungan tersebut dilakukan untuk melindungi habitat dan eksistensi satwa yang terancam punah. Selain itu, melindungi kebun dan lahan pertanian milik warga.
BACA JUGA:Dihadiri Sri Sultan Hamengku Buwono X, Garrya Bianti Yogyakarta Resmi Dibuka ”Kami mengajak Pak Gubernur untuk bersama-sama menangani monyet ekor Panjang untuk membangun mekanisme perlindungan yang selaras. Jadi semacam kawasan konservasi bersama. Mengelola ekologi, melakukan perlindungan monyet tersebut yang sudah akan punah dan juga perlindungan aset warga untuk ketahanan pangan. Ngarsa Dalem sepakat dengan perlindungan itu. Ini juga bentuk lain Hamemayu Hayuning Bawana,” kata Ketua Pusat Studi Manajemen Bencana UPN "Veteran" Yogyakarta Eko Teguh Paripurno usai beraudiensi dengan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, Kamis (26/10/2023). BACA JUGA:Jelajahi 10 Destinasi Wisata Unik di Yogyakarta yang Tidak Boleh Dilewatkan Untuk Liburan Anda! Diketahui, sejak 5 tahun terakhir, keberadaan monyet ekor panjang cukup meresahkan masyarakat di Kalurahan Pundungsari, Kapanewon Semin, Kabupaten Gunungkidul. Dimana monyet ekor panjang mendatangi pemukiman penduduk untuk mencari makanan dan merusak kebun serta pertanian masyarakat. ”Pusat Studi Manajemen Bencana UPN "Veteran" Yogyakarta memperkirakan hal itu sangat mungkin disebabkan oleh keberadaan pohon buah-buahan di hutan jumlahnya semakin berkurang,” kata eko Teguh. Eko mejelaskan, ada beberapa hal yang telah dipaparkan dan mendapatkan dukungan dari Sri Sultan terkait program Perlindungan Habitat Monyet Ekor Panjang Berbasis Komunitas untuk Pengurangan Risiko Bencana. Pihaknya bersama Pemerintah Kalurahan Pundungsari dan Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Yogyakarta akan melaksanakan beberapa program. Pertama terkait pemetaan lokasi persebaran dan jumlah monyet ekor panjang di Kabupaten Gunungkidul. Kedua, pemetaan kawasan-kawasan yang bisa dijadikan lahan perlindungan habitat dan lahan untuk sumber daya makan monyetnya, ketersediaan pakannya, termasuk lahan Sultan Ground. ”Ketiga mendukung pembuatan program-program membangun kesetaraan dalam kerja sama multi helix ini. Tiga hal itu yang saya sampaikan dan Ngarsa Dalem mendukung sekali,” kata Eko. Menurt Eko, Sri Sultan berpesan agar dilakukan penanaman tanaman-tanaman buah pada Sultan Ground yang akan menjadi bagian kawasan perlindungan habitat satwa monyet ekor panjang. Dengan demikian, dapat menjadi sumber pakan alami bagi satwa tersebut. ”Ngarsa Dalem juga menyampaikan, dipilih tempat yang kalau dilakukan penanaman itu tidak merusak geopark. Jadi dipilih karst yang pas untuk memungkinkan dikembangkan. Ada sistem zonasi yang dibuat,” ungkap Eko. (*)Monyet Ekor Panjang Terancam Punah, Pemda DIY Sepakat Melindungi
Jumat 27-10-2023,03:00 WIB
Reporter : itdisway
Editor : M. Fatkhurohman
Tags : #pemda diy sepakat melindungi
#pemda diy
#monyet ekor panjang terancam punah
#monyet ekor panjang
#monyet
Kategori :
Terkait
Kamis 07-11-2024,16:17 WIB
Masuk Pemukiman, Warga Gusar; Monyet Ekor Panjang Serang Lahan Pertanian di Wilayah Imogiri hingga Mangunan
Sabtu 02-11-2024,15:31 WIB
Peringati HUT ke-53 Korpri, ASN dan Pegawai Mengikuti Korpri DIY Fun Run & Walk
Kamis 31-10-2024,12:12 WIB
DIY Upayakan Prevalensi Stunting 14 Persen Pada Akhir Tahun 2024
Kamis 31-10-2024,12:10 WIB
Dalam Rancangan APBD 2025, DIY Rumuskan 6 Prioritas Daerah
Kamis 31-10-2024,08:36 WIB
Pasar Prawirotaman Yogyakarta Berhasil Pertahankan Sertifikasi SNI
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,14:33 WIB
Politik Uang di Sleman, Total 7 Orang Dipanggil Bawaslu, Ini Hasil Pemeriksaannya
Rabu 27-11-2024,10:26 WIB
Pojok Bulaksumur Mengupas Tuntas Agenda Seminar Lustrum XV dan Dies Natalis ke-75 UGM
Rabu 27-11-2024,14:32 WIB
Makin Tak Terkendali, Pemkot dan DLH Kota Jogja Akan Berlakukan Kartu Pembuang Sampah
Rabu 27-11-2024,14:34 WIB
5 Kuliner Ekstrem Paling Dicari di Jogja, Nomor 3 Ternyata Punya Khasiat Luar Biasa
Rabu 27-11-2024,17:58 WIB
Festival Aset Sales BTN Syariah Jogja Tawarkan Properti Kepada Agen dan Developer Mitra
Terkini
Rabu 27-11-2024,18:00 WIB
Komunitas Mobil Patah Hati: Menyembuhkan Jiwa-jiwa yang Patah, Kecewa dan Tidak Tahu Arah
Rabu 27-11-2024,17:58 WIB
Festival Aset Sales BTN Syariah Jogja Tawarkan Properti Kepada Agen dan Developer Mitra
Rabu 27-11-2024,17:57 WIB
Sekitar 3,9 Juta Penumpang Sudah Nikmati KA Subsidi, Diperkirakan Meningkat Selama Libur Nataru
Rabu 27-11-2024,14:34 WIB
5 Kuliner Ekstrem Paling Dicari di Jogja, Nomor 3 Ternyata Punya Khasiat Luar Biasa
Rabu 27-11-2024,14:33 WIB