YOGYAKARTA, DISWAYJOGJA.ID - Seorang ibu di Sidomulyo Tegalrejo Kota Yogyakarta melaporkan tetangganya karena diduga melakukan pemerkosaan terhadap anaknya yang masih duduk di sekolah dasar.
Terduga pelaku adalah SR (50) berprofesi sebagai pemulung yang kini sudah minggat dari rumah.
Ibu korban yang berinisial M itu mengatakan putrinya yang juga seorang penyandang disabilitas awalnya enggan bercerita terkait kasus ini.
BACA JUGA:Hebat! Mahasiswi UPN Yogyakarta Rintis 3 Bisnis saat Pandemi
Menurut keterangannya, korban mendapat ancaman dari terduga pelaku apabila melapor ke orangtuanya.
"Dia mau keluar ke sini saja takut," kata ibu korban di kediamannya, Sabtu 10 September 2022.
Ibu korban bercerita, anaknya tidak berani ke luar bermain jika terduga pelaku masih belum tertangkap.
Kemudian, setelah mendapat pendamping dari psikolog, kondisi korban sudah berangsur membaik.
"Sekolah sudah berani, tetapi berangkat diantar," jelasnya.
Selain psikis, korban juga mengalami rasa sakit di perutnya saat ingin tidur. Ibu korban mengira hal itu karena sakit mag biasa.
BACA JUGA:Keren Banget! Mahasiswa UGM Bikin Jaket Pendeteksi Potensi Kecelakaan
Pasca mengetahui anaknya diperlukan seperti itu, M merasa geram dan sakit hati.
Sang ibu korban bahkan sempat mendatangi rumah terduga pelaku untuk meminta penjelasannya.
"Saya juga sudah bilang pas di kantor polisi, seandainya hukum enggak berbalik arah sudah tak pateni," kata dia.
Emosi ibu korban tersebut meluap setelah mengetahui kejadian tak mengenakan itu terjadi tidak hanya sekali.
Ia menyebut hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) dari pihak kepolisian kelakuan bejat terduga pelaku dilakukan di lima lokasi.
BACA JUGA:Polisi Kantongi Identitas Pelaku Penusukan Mahasiswa Timor Leste di Jogja, Siap-Siap Saja