Urai Antrean IGD dan Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan, RSUD Brebes Resmikan Ruang Intermediet
TUMPENG - Plt Direktur RSUD Brebes menyerahkan potongan tumpeng sebagai rasa syukur difungsikannya Ruang Intermediate, Jum'at (9/1/2025).-RSUD Brebes For RATEG-
BREBES, diswayjogja.id – Guna mengurai antrean pelayanan di Instalasi Gawat Darurat, Rumah Sakit Umum Daerah Brebes meresmikan Ruang Intermediet yang dikemas kegiatan Khataman Al Qur’an, Jumat (9/1/2026).
Kegiatan ini, menjadi wujud rasa syukur sekaligus komitmen rumah sakit dalam meningkatkan mutu dan keselamatan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Brebes.
Peresmian Ruang Intermediet, dipimpin langsung Plt Direktur RSUD Brebes Imam Budi Santoso. Turut mendampingi, Wakil Direktur Pelayanan, Pengendalian dan Mutu RSUD Brebes, dr. Aries Suparmiati, M.Sc, Sp.A, serta jajaran manajemen, tenaga kesehatan, dan pegawai RSUD Brebes.
Keberadaan Ruang Intermediet, memiliki peran strategis dalam sistem pelayanan rumah sakit, khususnya mendukung pelayanan di Instalasi Gawat Darurat.
BACA JUGA : Pemanfaatan Gedung KRIS dan Citotoxic RSUD Brebes Tunggu Kelengkapan Alkes
BACA JUGA : 259 P3K Paruh Waktu RSUD Brebes Digembleng Pemanfaatan E-Kinerja BKN
"Fungsi Ruang Intermediet, menjadi ruang perawatan transisi bagi pasien dari IGD yang membutuhkan pemantauan lanjutan. Harapannya, kepadatan pasien di IGD dapat terurai dan alur pelayanan menjadi lebih cepat serta aman," ungkapnya mengawali sambutan.
Sementara itu, Wadir Pelayanan, Pengendalian dan Mutu RSUD Brebes, dr. Aries Suparmiati menyampaikan, pengembangan Ruang Intermediet juga bagian dari upaya pemenuhan Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS).
"Ruang Intermediet mendukung keselamatan pasien, kesinambungan asuhan, serta pelayanan berbasis kebutuhan klinis. Pasien mendapatkan perawatan sesuai tingkat kegawatan, sehingga risiko dapat diminimalkan," jelasnya.
Kegiatan peresmian diawali dengan Khataman Al Qur’an 30 juz dan doa bersama, kemudian dilanjutkan dengan rangkaian seremonial, pemotongan tumpeng, doa peresmian, dan foto bersama. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan.
BACA JUGA : Deteksi Dini Kegawatan Maternal Hingga Tekan Angka Kematian Ibu dan Bayi, RSUD Brebes Luncurkan SIAGA-MAT
Dengan hadirnya Ruang Intermediet, RSUD Brebes diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, mengoptimalkan pemanfaatan fasilitas rumah sakit, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi pasien dan keluarga.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: