Beragam dan Menggoda Selera, Simak 6 Pilihan Kuliner Lezat Khas Lamongan Selain Soto Paling Wajib Dicoba

Beragam dan Menggoda Selera, Simak 6 Pilihan Kuliner Lezat Khas Lamongan Selain Soto Paling Wajib Dicoba

6 pilihan kuliner lezat khas Lamongan selain Soto-Foto by Kompas.com-

diswayjogja.id - Lamongan sejak lama telah identik dengan cita rasa soto khasnya yang lezat, gurih, dan menyegarkan. Reputasi ini menjadikan kota tersebut sangat terkenal.

Namun, pesona kuliner Lamongan jauh melampaui hidangan ikonik tersebut. Meskipun juga dikenal sebagai Kota Tahu, daerah ini juga menyimpan kekayaan kuliner lokal lainnya yang sama menariknya untuk dicicipi.

Lamongan menawarkan serangkaian kuliner tradisional yang beragam dan menggoda selera, berbagai hidangan otentik siap memanjakan lidah para penikmat makanan.

Mulai dari sego boranan yang unik hingga kare rajungan yang istimewa, setiap sajian mewakili cita rasa khas Lamongan sekaligus membawa cerita budaya mendalam yang patut untuk dieksplorasi. 

Hidangan-hidangan lokal ini bahkan kerap menjadi sorotan utama dalam berbagai perayaan dan acara adat di Lamongan.

BACA JUGA : 5 Rekomendasi Kuliner Khas Malang yang Jadi Surga Para Pecinta Makanan, Simak Disini

BACA JUGA : 5 Daftar Kuliner Lezat Khas Daerah Cimahi, Rasa Enak dan Memanjakan Lidah, Cek Disini

Kuliner Lamongan Lezat Selain Soto

1. Sego Boranan

Sego Boranan adalah kuliner khas Lamongan yang disajikan dengan nasi, bumbu unik berciri khas merah kecoklatan seperti bumbu Bali namun dengan rempah Lamongan.

Beragam lauk ada pada nasi satu ini seperti ayam, bandeng, jeroan, telur, tahu, tempe, bahkan ikan sili yang mulai sulit ditemukan, rempeyek, dan sambal pedas. Penyajiannya semakin otentik karena menggunakan pincuk daun pisang dan nasi diletakkan di wadah anyaman bambu bernama tenong.

2. Kare Rajungan

Kare Rajungan merupakan sajian laut khas Lamongan bagian utara, terutama wilayah Kecamatan Paciran dan Brondong.

Kuah kare dibuat dari santan kelapa, rempah seperti serai, lengkuas, daun jeruk, kunyit, dan ketumbar. Rasa gurih kuah kare berpadu sempurna dengan manisnya daging rajungan yang lembut.

Tak heran jika hidangan ini banyak diburu wisatawan saat berkunjung ke pesisir Lamongan. Kare rajungan ini kerap kali disajikan dalam berbagai festival kuliner dan telah diusulkan sebagai produk unggulan daerah.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait