Jadi Kontributor Dominan, Sektor Pariwisata Sumbang 31,8 Persen Total PAD Kabupaten Sleman

Jadi Kontributor Dominan, Sektor Pariwisata Sumbang 31,8 Persen Total PAD Kabupaten Sleman

Sektor pariwisata sumbang 31,8 persen total PAD Kabupaten Sleman-jogja.tribunnews.com-

JOGJA, diswayjogja.id - Sektor pariwisata yang dikelola dan tumbuh dengan baik, mampu menjadi kontributor dominan dalam Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Di Kabupaten Sleman, Dinas Pariwisata mencatat hingga akhir November, Pemerintah telah mengantongi PAD sektor Pariwisata sebanyak Rp 345,7 miliar.

Jumlah tersebut setara dengan 31,80 persen total PAD Kabupaten Sleman, yang dipatok di kisaran Rp 1 triliun lebih.

Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Sleman, Kus Endarto mengatakan realisasi PAD sektor Pariwisata Rp 345,7 miliar ini didapat dari beberapa penerimaan.

BACA JUGA : Pariwisata Terus Jadi Sorotan, Wujudkan DIY Sebagai Destinasi Wisata Ramah Muslim

BACA JUGA : Dinas Pariwisata DIY Proyeksikan 3,3 Juta Wisatawan Selama Nataru, Siapkan Berbagai Langkah Sambut Lonjakan

Di antaranya, penerimaan pajak yang meliputi pajak hotel Rp 152,8 miliar, pajak restoran Rp 167,5 miliar dan pajak hiburan Rp 18,8 miliar.

Kemudian didapatkan juga dari penerimaan retribusi di sejumah destinasi wisata yang dikelola Pemerintah Kabupaten dengan perolehan Rp 4,7 miliar. Sisanya dari pendapatan lain yang sah, senilai Rp 1,1 miliar.

“Penerimaan dari pajak seperti restoran, hotel dan hiburan ini memang yang berkontribusi paling besar di kisaran 98,40 persen. Sisanya disumbang dari retribusi dan pendapatan lain yang sah,” kata Kus Endarto, Sabtu (21/12/2024).

Realisasi PAD Pariwisata ini mengalami kenaikan 8,04 persen bila dibandingkan capaian di periode yang sama tahun 2023 lalu. Periode yang sama tahun lalu, realisasi PAD Pariwisata di Kabupaten Sleman di angka Rp 314,8 miliar.

BACA JUGA : Pengembangan Pariwisata Jateng Dinilai Perlu Sinergi Pemprov dan Pemkab

BACA JUGA : Potensi Pariwisata Menarik, Ini Dia Konsep Penataan Dusun Wotawati di Lembah Bengawan Solo Purba

Menurut Kus Endarto, sektor pariwisata di Kabupaten Sleman saat ini tumbuh dengan baik. Terbukti, data kunjungan hingga 15 Desember 2024, wisatawan yang datang ke Kabupaten Sleman telah menembus 7,4 juta orang.

Jumlah tersebut setara dengan 99,35 persen, dari total target kunjungan wisatawan yang ditetapkan tahun 2024 sebanyak 7,5 juta orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jogja.tribunnews.com