Wisata Terbaru 2024 Curug Bayan Purwokerto: Daya Tarik, Fasilitas dan Tiket Masuk
Wisata terbaru 2024 Curug Bayan Purwokerto--
DISWAY JOGJA - Purwokerta memiliki banyak wisata terbaru 2024 hidden gem yang indah serta menarik untuk Kamu kunjungi di kala akhir pekan.
Salah satunya adalah Curug Bayan, wisata terbaru 2024 di Purwokerto ini berada di Dusun Ketenger, Baturaden dan sangat dekat dengan pusat kota.
BACA JUGA : Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Pantai Jawa Timur, Tak Kalah Indah Dari Bali
Purwokerto memang dikenal sebagai daerah yang punya banyak sekali wisata terbaru 2024 air terjun dan Curug Bayan ini menjadi satu yang cukup populer.
Untuk menjangkau wisata terbaru 2024 Curug Bayan inipun Kamu tidak perlu repot-repot, karena lokasinya sangat mudah dijangkau dari area manapun.
Daya Tarik Wisata Curug Bayan
Curug Bayan merupakan wisata alam air terjun yang terletak di lereng Gunung Slamet.
Curug ini memiliki ketinggian yang sedang namun bentuk airnya berundak atau bertingkat karena di bagian bawah air terjun terdapat banyak bebatuan.
BACA JUGA : Lagi Liburan Wisata Terbaru 2024 di Jogja, Berikut Oleh-oleh Wajib Kamu Bawa
Selain keindahan air terjunnya, kolam-kolam alami yang ada di bawahnya menjadi daya tariknya. Airnya jernih dan memiliki kedalaman yang berbeda-beda.
Selain kolam alami, ada pula kolam buatan yang sering digunakan anak-anak, air yang digunakan untuk mengisi kolam ini jernih dan berasal dari Curug Bayan.
Selain berenang, wisatawan biasanya duduk di pinggir kolam untuk berenang atau berfoto mengabadikan keindahan panorama alam di sekitar curug.
Bila tak ingin bermain air, Kamu bisa memesan makanan dan menikmati suasana sejuk khas Purwokerto di sini.
Beragam kuliner lezat disajikan dengan harga terjangkau. Jangan lupa mencoba tempe mendoannya yang hangat dan enak juga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: youtube.com/@masfrediechannel