Cara Membersihkan Merek Kulkas Terbaik Agar Tetap Higienis

Cara Membersihkan Merek Kulkas Terbaik Agar Tetap Higienis

Cara Membersihkan Merek Kulkas Terbaik Agar Tetap Higienis-www.freepik.com-

DISWAY JOGJA - Banyak orang yang belum terlalu mengerti cara membersihkan merek kulkas terbaik dengan benar dan optimal. Kulkas sebagai alat elektronik rumah tangga yang perlu dibersihkan secara berkala.

Tidak hanya membersihkan merek kulkas terbaik di bagian luarnya saja, tetapi kulkas juga perlu dibersihkan di bagian dalamnya termsuk juga bagian freezer.

Menyimpan sayur dan buah serta makanan dan minuman di dalam lemari es atau di dalam freezer bisa menyebabkan merek kulkas terbaik jadi kotor.

Sisa kotoran atau tanah dari sayuran, tetesan dari minuman dan lainnya bisa membuat sampah dan kotoran menumpuk di dalam merek kulkas terbaik.

Setiap bagian kulkas mempunyai sedikit perbedaan tentang cara membersihkannya. Berikut cara membersihkan semua bagian kulkas dengan benar :

1. Bagian Luar Kulkas

Siapkan kain yang halus dan cairan pembersih atau bisa juga memakai air yang sudah dicampur dengan sabun lembut.

Basahi atau rendam kain / microfiber ke dalam cairan pembersih, lalu lap dengan merata ke permukaan kulkas.

Pastikan kamu juga membersihkan pada bagian handle atau pegangan kulkas, karena itu merupakan area utama banyaknya kuman yang menumpuk.

Setelah itu, kamu bisa mengelap permukaan kulkas menggunakan kain atau microfiber kering. Supaya lebih aman, kamu bisa cabut kabel listrik kulkas sementara ketika kamu sedang mengelap bagian kulkas.

Pastikan kamu bersihkan atau mengelap bagian atas kulkas. karena debu juga banyak yang menumpuk di bagian atas kulkas.

2. Bagian Dalam Kulkas

Kosongkan terlebih dahulu atau pindahkan isi kulkas ketika kamu akan membersihkannya. Untuk sayuran segar kamu bisa memindahkannya ke dalam baskom atau wadah yang berisi air supaya sayur bisa tetap segar. Setelah kulkas kosong, kamu bisa mulai membersihkan bagian dalam kulkas. Caranya yaitu :

- Lepas rak kulkas untuk membersihkannya

BACA JUGA : 6 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Polytron 1 Pintu Untuk Kantor

- Biarkan beberapa saat rak yang sudah dilepas tersebut dalam suhu ruangan sebelum kamu mencucinya dengan menggunakan air yang hangat dan sabun untuk mencegah adanya retakan di rak jika kamu membilasnya dengan air panas ketika masih dingin.

- Cuci dan sikat, lalu lap memakai lap yang kering rak yang sudah dibersihkan tadi, kemudian tunggu sampai kering sambil kamu lanjut membersihkan bagian dalam kulkas yang lainnya.

- Untuk interior kulkas dan rak yang tidak bisa dilepas kamu bisa bersihkan menggunakan kain microfiber yang basah.

- Semprotkan cairan pembersih, lalu lap menggunakan kain microfiber sampai bersih

- Pasang rak kulkas yang tadi dilepas dan bersihkan

- Kemudian kamu bisa kembali memasukkan makanan dan minuman ke dalam kulkas

Supaya lebih rapi dan teratur, sebaiknya kamu kelompokkan rak di dalam kulkas untuk jenis makanan tertentu supaya tidak bercampur dan lebih rapi.

BACA JUGA : Tips Menyimpan Makanan Dalam Merek Kulkas Terbaik Dengan Benar Agar Tahan Lama

3. Bagian Freezer Kulkas

Membersihkan bagian freezer, kurang lebih sama dengan ketika kamu membersihkan bagian dalam kulkas. Namun pada bagian freezer kadang ada bunga es yang menempel di dalam freezer.

Kamu perlu menunggu bunga es mencair supaya freezer bisa dibersihkan. Sehingga, idealnya yaitu kamu cabut kabel listrik ketika akan membersihkan kulkas agar lebih aman dari setrum, ketika kamu mencabutnya, freezer akan berhenti bekerja dan bunga es akan mulai mencair sembari kamu membersihkan bagian kulkas yang lainnya.

Jika freezer merek kulkas terbaik sudah bersih dari bunga es, kamu bisa mulai mengosongkan atau memindahkan makanan dan minuman yang disimpan di dalam freezer. Kemudian, mulai lap bagian dalam freezer menggunakan kain microfiber yang bersih.

Apabila ada bunga es yang masih tersisa, kamu bisa gunakan sikat gigi yang direndam air panas, lalu sikat secara perlahan di area yang ada bunga es supaya bunga es tersebut mencair.

Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membersihkan merek kulkas terbaik agar tetap higienis. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: