Wisata Terbaru 2024 Tebing Breksi: Wisata Eksotis Bekas Tambang Yogyakarta

Wisata Terbaru 2024 Tebing Breksi: Wisata Eksotis Bekas Tambang Yogyakarta

Wisata Terbaru 2024 Tebing Breksi--Google.com

DISWAY JOGJA - Keindahan alam Nusantara memang tidak pernah habis. Banyak daerah memiliki potensi kekayaan alam berupa tebing-tebing alami yang bisa dijadikan tempat wisata. Salah satunya adalah Wisata terbaru 2024 Tebing Breksi di Yogyakarta. Tebing Breksi merupakan lokasi wisata yang dulunya adalah bekas tambang di Yogyakarta.

Setelah aktivitas penambangan di Tebing Breksi dihentikan, tempat ini kemudian dialihfungsikan menjadi destinasi wisata terbaru 2024. Tebing-tebing di sana diukir dan dipahat menjadi relief yang menggambarkan tokoh wayang terkenal seperti Semar, dengan berbagai cerita yang terkandung di dalamnya.

Tebing Breksi terbentuk dari endapan abu vulkanik dari gunung api purba, Gunung Semilir. Penting untuk diketahui bahwa tempat wisata terbaru 2024 ini dulunya adalah area pertambangan batu. Setelah penambangan dihentikan, lokasi ini kemudian dikembangkan menjadi destinasi wisata.

Berikut adalah beberapa daya tarik dari Wisata terbaru 2024 Tebing Breksi.

BACA JUGA : Pesona Wisata Terbaru 2024 Bandung, 10 Destinasi Seru Liburan Tak Terlupakan

1. Relief Wayang

Salah satu daya tarik utama wisata terbaru 2024 Tebing Breksi adalah relief wayang yang dipahat di permukaan tebingnya. Di ketinggian 30 meter, terdapat ukiran cerita pewayangan yang menggambarkan kisah Ardjuna membunuh Buto Cakil, serta pahatan naga bermahkota yang diikuti oleh patung Semar berperut buncit. Semua ini menjadi daya tarik utama dari tebing ini.

2. Tlatar Seneng

Tlatar Seneng adalah sebuah arena seni berdiameter 15 meter yang dikelilingi oleh kursi-kursi penonton yang tertata rapi. Tempat ini sering digunakan untuk berbagai acara, mulai dari pertunjukan musik hingga upacara pernikahan.

Wisatawan dapat menikmati penampilan seni di tengah keindahan alam, merasakan harmoni antara keajaiban alam dan warisan budaya lokal yang sangat erat.

3. Sewa Jeep Wisata

Bagi wisatawan yang tidak ingin berjalan kaki, Tebing Breksi menyediakan fasilitas penyewaan Jeep. Wisatawan dapat menyewa Jeep wisata dengan tarif mulai sekitar Rp300.000. Tersedia berbagai paket yang bisa dipilih sesuai dengan rute perjalanan.

BACA JUGA : Sajikan Vibes Estetik, Simak Wisata Terbaru 2024 Land's End Pantai Indah Kapuk

Tiga rute wisata yang dapat diikuti oleh pengunjung antara lain: "short trip" yang mencakup kunjungan ke Tebing Breksi, Candi Ijo, hingga Watu Payung/Selo Langit; "medium trip" yang meliputi Tebing Breksi, Candi Ijo, Watu Payung/Selo Langit, dan Obelix Hills; serta "long trip" yang membawa wisatawan ke Tebing Breksi, Candi Ijo, Watu Payung/Selo Langit, Obelix Hills, dan Bukit Teletubbies yang terletak dekat Candi Ijo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: