Berikut 5 Tips Sebelum Menyimpan Seafood di Kulkas, Kesegaran Terjaga dan Anti Bau

Berikut 5 Tips Sebelum Menyimpan Seafood di Kulkas, Kesegaran Terjaga dan Anti Bau

tips menyimpan seafood di kulkas agar tahan lama dan tidak bau--google.com

3. Siapkan Wadah Terpisah

Untuk menyimpan seafood dengan baik, penting untuk menyiapkan wadah penyimpanan terpisah untuk ikan, udang, kerang, dan jenis seafood lainnya.

Hal ini bertujuan untuk mencegah bahan makanan berbeda saling bercampur, yang dapat mempercepat proses pembusukan karena setiap jenis seafood memiliki masa simpan yang berbeda.

Selain itu, pemisahan wadah juga menghindari kontaminasi atau pengaruh negatif antara satu jenis seafood dengan yang lainnya.

Sebagai contoh, cumi-cumi yang memiliki tinta dapat mempengaruhi warna atau penampilan seafood lain seperti daging ikan, menyebabkan perubahan yang tidak diinginkan.

BACA JUGA : Kenali Kulkas Terbaik Jenis Freezer Box, Pecinta Daging dan Frozen Food Wajib Punya

4. Simpan dalam Wadah Tertutup

Selain menyimpan seafood dalam wadah terpisah, penting juga untuk memilih jenis wadah yang tepat. Disarankan untuk menggunakan wadah yang memiliki penutup rapat. Penutup rapat ini membantu mengontrol aroma ikan agar tidak menyebar ke seluruh kulkas.

Selain itu, penggunaan wadah yang tertutup rapat juga membantu mencegah cairan dari seafood bocor ke dalam kulkas dan mengenai makanan lainnya.

Ada banyak jenis wadah tertutup yang dapat Anda gunakan, seperti kantong plastik yang dapat menampung seafood.

Pastikan untuk mengeluarkan udara dari kantong plastik sebelum menutupnya rapat, dan pilih kantong plastik yang cukup tebal untuk menghindari kebocoran akibat bagian tajam dari seafood, seperti sirip ikan.

5. Melakukan penyimpanan di dalam suhu beku

Sebaiknya, hindari meninggalkan kemasan seafood terbuka atau rusak saat disimpan di dalam freezer. Pastikan untuk menyimpannya dengan rapat agar seafood tidak mudah mengering atau mengalami freeze burn.

BACA JUGA : Teknologi Canggih Desain Menawan, Temukan Merek Kulkas Terbaik Dari Electrolux

Menyimpan seafood dalam kondisi beku di freezer tanpa perlakuan khusus dapat membuatnya tahan bertahan beberapa bulan. Penting untuk menuliskan tanggal kedaluwarsa untuk memantau kualitas dan keamanannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: