7 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Dari Samsung Dilengkapi Berbagai Fitur Canggih
Merk Kulkas Terbaik Dari Samsung Dilengkapi Berbagai Fitur Canggih-www.samsung.com-
DISWAY JOGJA - Dengan berbagai merek dan model yang tersedia, merek kulkas terbaik dari Samsung menjadi produk yang paling banyak dipilih oleh masyarakat.
Merek kulkas terbaik dari Samsung ini dilengkapi dengan teknologi pendinginan yang mampu menjaga bahan makanan dan minuman tetap segar dengan lebih lama.
Merek kulkas terbaik dari Samsung tidak hanya memiliki fungsi pendinginan yang optimal, tetapi juga dilengkapi berbagai fitur-fitur canggih yang bisa memenuhi segala kebutuhan dapur kamu.
Berbagai fitur canggih dari merek kulkas terbaik dari Samsung, seperti layar sentuh digital, koneksi WiFi, dan fitur pintar lainnya. Sehingga kamu dapat mengontrol suhu dan persediaan makanan, bahkan mendapat resep dari kulkas.
Berikut 7 rekoemndasi brand kulkas berkualitas dari Samsung dilengkapi berbagai fitur canggih :
1. Samsung RT62K7011BS
kulkas ini hadir dengan teknologi twin cooling plus dan 5 mode pengaturan smart conversion, kamu juga dapat mengubah fungsi freezer menjadi pendingin biasa hanya dengan sekali tekan saja.
Terdapat fitur power cool dan power freeze yang akan membantu untuk mendinginkan dan membekukan minuman serta makanan dengan lebih cepat.
Kulkas ini telah dilengkapi easy slide yang membuat mengambil makanan di bagian belakang mudah ditarik keluar dengan mudah. Ketika listrik padam, teknologi coolpack di kulkas ini akan menjaga makanan tetap segar selama 12 jam lamanya.
Penggunaan energi lebih hemat, tidak bising, dan higienis karena dapat menyaring bakteri serta bau tidak sedap melalui filter aktif.
2. Samsung RS52B3000M9
Kulkas ini merupakan kulkas side by side dengan fitur digital compressor inverter yang akan menghemat konsumsi daya listrik sehingga lebih ekonomis dan minim suara brisik saat kulkas dinyalakan.
All-around cooling yang bisa memastikan sirkulasi pendinginan optimal dengan merata ke seluruh kompartemen kulkas. Kulkas ini dibekali dengan power freeze yang bisa membekukan jauh lebih cepat. Dibekali garansi kompresor hingga 10 tahun, kapasitas kulkas ini mencapai 550 liter.
3. Samsung RS62T5F01B4
Merek kulkas terbaik ini memiliki kapasitas 669 liter dan dirancang dengan konsep Family Hub yang bisa menghubungkan dengan segala aktivitas rumah tangga. Seperti mengirim pesan, video, informasi, jadwal, bahkan dapat dikoneksikan dengan handphone Samsung kamu.
Terdapat display LED yang bisa menampilkan Family Board. Kamu dapat memutar musik, ataupun menampilkan foto-foto keluarga selagi masih berada di dapur.
Terdapat fitur morning brief yang up-to-date untuk menampilkan pengingat, kalender, atau info cuaca. Tersedia juga fitur Recipes dan Meal Planner untuk membuat makanan sekeluarga.
Kulkas ini mempunyai kapasitas SpaceMax Technology ramping namun lebih banyak ruang di dalamnya. Built-in look design menggunakan pegangan yang tersembunyi, suaranya lebih senyap dengan konsumsi daya listrik lebih hemat.
BACA JUGA : 6 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Ukuran Kecil, Serbaguna Dan Hemat Listrik
4. Samsung RT19M30
Kulkas ini dirancang dengan all-around cooling yang bisa mendinginkan kulkas dengan menyeluruh dan merata ke segala sudut. Dengan udara dingin yang dihembuskan melalui beberapa ventilasi di setiap tingkat rak dapat memberikan dingin multi-arah, sehingga suhu tetap konstan dan makanan akan tetap segar.
Kapasitasnya cukup besar 203 liter dengan Teknologi Digital Inverter Compressor otomatis menyesuaikan kecepatan, terutama saat kamu menyalakan kulkas pada pendinginan tingkat tertinggi.
Kulkas ini bekerja lebih efektif dan meminimalisir kebisingan, hemat energi, serta memiliki rak yang kuat dan aman berbahan tempered glass dengan bobot 150 kg.
5. Samsung RH64A53F1B4
kulkas ini merupakan kulkas side by side yang memiliki desain elegan dan memiliki keunikan konsep Food Showcase atau kulkas dalam kulkas. Sehingga dapat memberikan akses cepat dan mudah pada makanan yang diletakkan di dalam kulkas.
Kulkas ini telah menggunakan digital inverter compressor yang akan bekerja dengan efektif dalam menghasilkan suhu dingin lebih cepat dan stabil.
Terdapat fitur Power Cool dan Power Freeze yang akan menghembuskan angin dingin lebih intens serta cepat, sehingga bisa mempercepat proses pembekuan.
Kulkas ini bebas bau berkat active fresh filter di dalamnya mampu menghilangkan 99.9% bakteri pada permukaan filter. Serta adanya Auto Ice Maker yang bisa membuat es batu dengan instan dan cepat. Fitur ini terhubung dengan Non-plumbing I&W Dispenser yang dilengkapi tangki air di dalam kulkas.
6. Samsung RB30N4050B1
kulkas ini memiliki freezer di bagian bawah dan dilengkapi fitur Optimal Fresh Zone yang akan menjaga ikan dan daging tetap segar dan tahan lama, meskitanpa pembekuan es.
Digital inverter compressor yang ada di kulkas ini akan menyesuaikan kecepatan, terutama saat kamu mengatur pendinginan di level 5. Masa pakai kulkas ini dapat bertahan hingga umur 21 tahun dengan minim suara bising dan meminimalisir terjadinya aus kulkas.
Freezer kulkas ini kapasitasnya besar dan All-around cooling akan mengoptimalkan pendinginan dengan menyeluruh.
BACA JUGA : 5 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Berkualitas Dan Hemat Listrik
7. Samsung RS62R5041B4
Merek Kulkas terbaik ini merupakan kulkas 2 dua pintu side by side yang hadir dengan teknologi digital inverter mampu mendeteksi dan mengendalikan perubahan suhu kulkas, serta dapat menjaga konsistensi suhu sehingga menggunakan energi lebih sedikit.
Kulkas ini menggunakan teknologi SpaceMax membuat dinding kulkas lebih ramping dan memiliki kapasitas yang lebih besar, lebih banyak ruang tetapi tidak mengurangi efisiensi energi kulkas.
Metal cooling di dalam kulkas akan membuat suhu kulkas tetap stabil meskisering membuka-tutup kulkas, fitur ini juga berfungsi mengembalikan suhu optimal kulkas begitu ditutup kembali.
Bebas dari bau tidak sedap karena sirkulasi udaranya lebih baik berkat menggunakan Activated Carbon Filters. Tersedia Vege Box untuk menyimpan buah serta sayur dan Wine Rack yang dirancang untuk meletakkan botol dengan lebih aman.
Itulah beberapa rekomendasi merek kulkas terbaik dari Samsung dilengkapi berbagai fitur canggih. Semoga bermanfaat! (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: