Pesona Keindahan Curug Gomblang, Destinasi Wisata Terbaru 2024 Purwokerto, Bak Surga Tersembunyi Dalam Hutan

Pesona Keindahan Curug Gomblang, Destinasi Wisata Terbaru 2024 Purwokerto, Bak Surga Tersembunyi Dalam Hutan

Wisata Curug Gomblang--google.com

DISWAY JOGJA – Wisata Terbaru 2024 Curug Gomblang, air terjun yang memukau, terletak di Kabupaten Banyumas, menawarkan pengalaman wisata alam yang tak terlupakan.

Sejak beberapa tahun terakhir, nama Curug Gomblang semakin melambung sebagai salah satu destinasi wisata terbaru 2024 yang diminati, terutama bagi mereka yang mencari keindahan alam yang masih asri dan segar.

Lokasi dan Aksesibilitas

Berada di kaki Gunung Slamet, Desa Kalisalak, Kecamatan Kedung Banteng, wisata terbaru 2024 Curug Gomblang mudah dijangkau dari pusat Kota Purwokerto.

Dengan jarak sekitar 18 kilometer, wisatawan dapat menempuh perjalanan yang menyenangkan dengan akses jalan yang baik. Petualangan menuju keindahan wisata terbaru 2024 Curug Gomblang pun dimulai.

BACA JUGA : Nikmati Keindahan Ala Eropa di The Village Baturraden Purwokerto, Wisata Terbaru 2024, Cek Tiket dan Lokasinya

Tiket Masuk

Tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk menikmati keindahan Curug Gomblang. Dengan hanya sepuluh ribu rupiah, pengunjung dapat menikmati segarnya air terjun ini.

Tersedia juga tiket terpisah bagi yang ingin mengabadikan momen di dek selfie. Biaya parkir motor dan mobil pun sangat terjangkau, memudahkan wisatawan dalam menikmati liburan mereka.

  • Tiket Masuk / per orang Rp10.000
  • Parkir Motor Rp3.000
  • Parkir Mobil Rp5.000
  • Selfie Deck / per orang Rp2.500

Jam Buka

  • Setiap Hari 08.00 – 17.00 WIB

Rute Menuju Curug Gomblang

Perjalanan dari Purwokerto menuju Curug Gomblang memakan waktu sekitar 40 menit, melalui jalur yang menawan. Mulai dari Jalan Tepon hingga Pasar Karang Lewas, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan yang memukau sepanjang perjalanan. Tidak ada rasa kebingungan karena akses jalan yang jelas dan petunjuk yang mudah diikuti.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Curug Gede Purwokerto, Wisata Alam Paling Eksotis Banyumas Cek Tiket dan Daya Tariknya

Kecantikan Alam yang Memikat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: