4 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Curug Paling Populer di Tegal? Salah Satunya Punya Mitos Terkenal, Menarik!
4 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Curug Paling Populer di Tegal-Sanjaya Tour-google
DISWAY JOGJA - Kota Tegal kini telah berkembang menjadi salah satu kota tujuan tempat wisata terbaru 2024 di Jawa Tengah.
Selain wisata Guci, Tegal juga ada beberapa daya tarik wisata terbaru 2024 bernuansa alam yang menarik lainnya, lho. Diantaranya seperti air terjun atau curug.
Beberapa pilihan curug di Tegal di bawah ini yang bisa jadi referensi kamu untuk liburan dengan menikmati alam.
BACA JUGA : Liburan Seru di Waterboom Bali? Wisata Terbaru 2024 Dengan Wahana Bikin Adrenalin Terpacu, Berani Cobain!
1. Curug Cantel
Curug pertama yang menjadi favorit banyak orang di Tegal adalah Curug Cantel. Sebuah curug cantik yang berada di dukuh kalipedes, desa sigedong Kecamatan Bumijawa ini memberikan tantangan tersendiri bagi wisatawan yang ingin mengunjunginya.
Pasalnya, untuk menikmati keindahan alam di curug satu ini kamu harus menempuh jarak yang menantang dan cukup unik dengan tracking sejenak menyusuri sungai yang berbatu licin. Namun, rasa lelah saat perjalanan akan terbayar setelah kamu dapat meyaksikan keindahan curug ini.
Curug cantel ini bisa di bilang merupakan curug yang cukup tinggi, dengan ketinggian 60 meter.
Dan jika di perhatikan, curug satu ini hampir mirip dengan Curug Cilember yang juga menjadi salah satu wisata terbaru 2024 berupa air terjun di Bogor. Persamaanya pada letak curug yang di apit oleh dua bukit padas.
BACA JUGA : Air Jernih Telaga Cicerem? Satu Dari Wisata Terbaru 2024 Kuningan Yang Lagi Hits
2. Curug Pengantin
Wisata terbaru 2024 Curug Pengantin juga merupakan salah satu curug favorit masyarakat Tegal dan sekitarnya. Curug indah dan menarik ini memiliki cerita tersendiri sehingga bisa di katakan curug pengantin ini cerita rakyat dari warga sekitar yang berkembang sampai saat ini.
Mitos tersebut menceritakan sepasang suami sitri yang baru dan memadu kasih di curug ini berakhir tragis karena sang istri terpeleset dan sang suami berusaha menolongnya tetapi rupanya keduanya terbawa arus.
Walaupun curug ini memiliki cerita mitos yang bisa dibilang cukup mengerikan, tapi keindahan alamnya tidak pernah gagal membuat wisatawan terpana.
Curug Pengantin ini lokasinya berada di area Hutan, Guci, Bumijawa, Tegal. Curug ini memiliki dua air terjun kembar dengan sensasi air yang dingin, segar dan relatif bersih, sehingga cocok untuk bermain atau sebatas berfoto-foto.
Ketika berkunjung ke sini, sesekali kamu akan menjumpai warga sekitar yang disebut penambang pasir tradisional yang mengambil pasir dari curug ini.
3. Curug Sigeong
Selain pemandian air panas yang terkenal, Tegal juga mempunyai air terjun atau curug yang melegenda. Termasuk masih di kawasan Pemandian Air Panas Guci, namanya Curug Sigeong. Letaknya tepat berada di bawah Jembatan Kaligung.
Karena masih dalam satu aliran yang sama dengan pusat Guci, suhu air di Curug Sigeong terhitung normal, tidak begitu panas dan tidak begitu dingin. Sehingga sangat cocok untuk berelaksasi.
Di sekitaran wisata terbaru 2024 Curug Sigeong ini juga terdapat kolam pemandian air hangat. Kamu bisa menikmati sensasi berendam sembari memandangi indahnya curug.
BACA JUGA : Bikin Betah? Simak Deretan Wisata Terbaru 2024 di Kebumen, Dijamin Kamu Nyaman dan Ketagihan Liburan
Jika kamu berkunjung ke wisata terbaru 2024 Curug Sigeong, tidak perlu repot membawa bekal makanan karena di area pinggir air terjun atau aliran sungai nantinya terdapat pedagang yang menjual makanan dan minuman dengan harga yang terjangkau.
Untuk Lokasi Curug Sigeong ini berada di bawah Jembatan Sungai Gung, lebih tepatnya di Desa Tuwel, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal.
4. Curug Luhur
Curug terakhir yang menjadi favorit banyak orang di Tegal yaitu Curug Luhur. Curug ini menyajikan pemandangan alam mempesona berupa air terjun sebagai hidangan utama yang akan memanjakan siapapun ketika berkunjung kesini.
Wisata terbaru 2024 Curug Luhur berada di antara daerah Desa Sokosari, Kecamatan Bumijawa dan Desa Tuwel, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal ini memiliki ketinggian sekitar 25 meter-an. Karena posisinya berada di pegunungan, hawa sejuk akan langsung terasa di tempat ini.
Curug ini sangat indah, seakan berada di sebuah mangkuk kolam yang luas airnya hanya semata kaki orang dewasa dengan airnya yang jernih.
Tertarik mengunjungi wisata terbaru 2024 ini di Bogor? Dijamin pikiran akan kembali segar.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: