Yakin Gak Tertarik?? Toyota GR Yaris 2024 Meluncur Dengan Invovasi Terbaru yang disertai Performa Handal

Yakin Gak Tertarik?? Toyota GR Yaris 2024 Meluncur Dengan Invovasi Terbaru yang disertai Performa Handal

Toyota GR Yaris 2024--https://www.oto.com/mobil-baru/toyota/gr-yaris

DISWAY JOGJA - Toyota GR Yaris 2024, salah satu model andalan dari produsen mobil Jepang, yang siap membuat gebrakan di dunia otomotif dengan merilis varian terbarunya yang dilengkapi transmisi otomatis. 

Peluncuran Toyota GR Yaris 2024 ini rencananya akan membawa perubahan. Perubahan yang cukup mencolok pada desain yang telah menjadi ciri khasnya. 

BACA JUGA : Anda Wajib Tau Beginilah Performa Mesin Toyota Rush 2024 Terbaru Yang Disebut Hemat Bahan Bakar, Beneran Gak?

Antisipasi sensasi baru yang akan ditawarkan oleh Toyota GR Yaris 2024 dalam versi terbaru dengan fitur transmisi otomatis, sungguh ini akan menarik perhatian tersendiri.

Saat ini, Toyota GR Yaris 2024 hanya bisa didapatkan dengan transmisi manual di Indonesia. Akan tetapi, kabar baiknya menyebutkan bahwa sebentar lagi varian ini akan dilengkapi dengan transmisi otomatis.

Dengan delapan percepatan yang dilengkapi paddle shift. 

Kemunculan opsi transmisi baru ini menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang sebelumnya terbatas pada transmisi manual enam percepatan saja. 

Dengan penambahan fitur ini, Toyota GR Yaris semakin menjadi pilihan yang fleksibel dan memikat bagi para penggemar otomotif.

Tidak hanya transmisi, performa mesin mobil ini juga mengalami peningkatan signifikan. Mesinnya diperkirakan akan menghasilkan tenaga sebesar 221 kW dan torsi maksimal 370 Nm, melampaui versi manual yang memiliki tenaga 200 kW dan torsi maksimal yang sama. 

Perbaikan ini tidak hanya berhenti pada mesin, tapi juga melibatkan peningkatan pada suspensi dan sistem rem. 

Dengan semua perubahan ini, dijamin memberikan pengalaman berkendara yang lebih dinamis dan memukau.

Namun, peningkatan performa dan penambahan fitur yang lebih canggih mungkin akan berdampak pada harga Toyota GR Yaris. 

BACA JUGA : Ternyata Begini Kelemahan Toyota Rush 2024 Terbaru, Anda wajib Tahu Simak Ulasannya Dibawah Ini

Diperkirakan versi dengan transmisi otomatis akan dibanderol dengan harga yang sedikit lebih tinggi dibandingkan versi manual, berkisar antara 3,96 juta Yen hingga 4,56 juta Yen. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: