7 Rahasia Merawat AC Agar Tetap Awet Dan Sejuk

7 Rahasia Merawat AC Agar Tetap Awet Dan Sejuk

lakukan cara ini untuk merawat AC Anda, agar tetap sejuk dan awet--

DISWAY JOGJA – Air Conditioner sebenarnya sama dengan barang elektronik yang lainya, Anda perlu merawat AC secara teratur, agar pendingin udara tersebut tetap dingin dan bekerja secara optimal.

Sejak kedatangan AC ditempat tinggal atau kantor, pendingin ruangan ini sangat membantu sekali untuk menghilangkan udara panas. Apalagi saat kita sedang bekerja atau beraktivitas, mengingat iklim di Indonesia cukup panas.

Namun, Hampir dipastikan kalau AC sudah tidak bisa mendinginkan ruangan secara maksimal, itu biasanya karna ada bagian dari unit pendingin udara yang kotor. Ini sangat memungkinkan peforma AC Anda menurun, bahkan bisa saja membuat daya listrik meningkat.

Jadi biasakan untuk merawat AC Anda secara rutin, baik sendiri maupun dengan menyewa tenaga profesional. Dengan begitu Alat pendingin ruangan Anda akan tetap sejuk dan tahan lama.

BACA JUGA:5 Rekomendasi AC Dinding Hemat dan Awet Terbaik 2023 Penasaran? Simak Ulasannya Dibawah Ini

Tips merawat AC yang benar

1. Rutin membersihkan filter AC

Jika Anda merasa udara yang dikeluarkan AC tidak sedingin yang seharusnya, bisa jadi ini pertanda alat pendingin ruangan di rumah Anda kotor. Hal ini biasanya terjadi karena filter Air conditioner kotor. Nah, untuk mengatasinya, Anda bisa membersihkan filter pendingin ruangan tersebut. 

2. Bersihkan unit AC 

Untuk merawat AC selanjutnya Anda harur luangkan waktu, minimal seminggu sekali untuk membersihkan bagian dalam unit pendingin ruangan ini. Pasti banyak debu yang menempel di bagian unit AC sehingga jika dibersihkan membuat udara di dalam mesin pendingin menjadi segar. 

3. Jangan gunakan pada suhu di bawah 22 derajat Celcius 

Jika Anda memiliki AC standar dan ingin suhu ruangan di bawah 20 derajat Celcius. jangan terapkan secara langsung pada pendingin Anda, karna dapat menyebabkan kompresor bekerja lebih keras untuk mencapai suhu tersebut. 

Selain itu, ketika udara mencapai suhu 22 derajat celcius. Penggunaan alat elektronik AC seperti ini dapat menyebabkan AC cepat rusak dan tidak tahan lama.

BACA JUGA:Rekomendasi 10 Merk AC Terbaik Tahun 2023 yang Aman Bagi Kesehatan

4. Perawatan rutin oleh tenaga profesional 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: