Kendaraan Masa Depan! Simak 5 Keuntungan Menggunakan Mobil Listrik

Kendaraan Masa Depan! Simak 5 Keuntungan Menggunakan Mobil Listrik

DFSK memamerkan mobil listrik Mini EV untuk pertama kalinya di Indonesia di gelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (22/7/2022) --

 

DISWAY JOGJA- Kendaraan berbasis listrik diproyeksi bakal mejadi alat kendaraan di masa depan. Bahkan saat ini kendaraan listrik baik mobil listrik maupun sepeda motor listrik sudah menjadi sebuah daya tarik sebagian besar masyarakat indonesia.

Mobil listrik sudah menjadi familiar di indonesia. Sebagian masyarakat sudah beralih ke kendaraan listrik sebagai opsi kendaraan kedua yang cocok untuk mereka kendarai.

Tujuan penggunaan kendaraan listrik ini adalah mengurangi emisi karbon sehingga sangat ramah lingkungan.

Mobil listrik memliki keuntungan yang banyak dibandingkan dengan kendaraan biasa bahkan lebih irit dibandingkan dengan biaya pengisian charging.

Selain mengurangi emisi karbon dan ramah lingkungan, mobil listrik pun dinilai memiliki sejumlah keuntungan dibandingkan dengan mobil konvensional berbasis BBM, salah satu keuntungan menggunakan mobil listrik yaitu terkait biaya pengisian daya (charging).

BACA JUGA:Mau Beli Motor? Simak Jenis-Jenisnya Biar Kamu Nggak Salah!

Berikut adalah 5 manfaat menggunakan mobil listrik sebagai penunjang kegiatan anda.

1. Lebih Hemat

Penggunaan mobil listrik pastinya lebih hemat dibadningkan dengan mobil biasa. mobil listrik berjalan setelah diisi daya. Apalagi seperti yang Anda tahu bahwa saat ini bahan bakar minyak semakin mahal, sehingga perlu diadakan opsi lain untuk mensubtitusi bahan bakar minyak sebagai energi.

Penggunaan daya listrik dapat menjadi opsi dari kelangkaan bahan bakar minyak dan harganya yang sudah tak bisa dikontrol lagi.

Melalui proses pengisian daya, mobil listrik dapat berjalan bahkan hingga ratusan kilometer.

Pengisian daya ini pun lebih murah jika dibandingkan dengan pengisian tenaga kendaraan menggunakan BBM untuk menempuh jarak yang sama.

Setiap satu liter BBM setara dengan 1,3 kWh listrik. Padahal, harga satu liter BBM saja sudah sekitar Rp7.000,00-Rp8.000,00. Sementara itu, untuk biaya listrik per 1,3 kwH berkisar di harga Rp1.400,00. perbandingan pengeluaranya cukup drastis dibandingkan menggunakan mobil konvensional biasa.

2. Tidak Menimbulkan Kebisingan

Point selanjutnya adalah mobil listrik sama sekali tidak menimbulkan kebisingan. Saat mesin kendaraan konvensional mengeluarkan suara, maka suara tersebut akan menjadi bising terutama apabila ada masalah seperti oli yang kering hingga bearing.

 Apalagi kendaraan konvensional dengan usia pakai yang sudah lama, biasanya di atas 10 tahun, juga rentan mengeluarkan suara bising.

Berbeda dengan mobil listrik yang tidak akan mengeluarkan suara bising. Walaupun dirancang bersuara demi keselamatan pengguna jalan lainnya, tetapi suara yang dikeluarkan pun tidak mengganggu telinga.

Itulah alasan mengapa kendaraan listrik layak untuk dipilih jika Anda mengutamakan harmoni dan kenyamanan. kenyamanan menjadi ha lutama yang diusung oleh pabrikan mobil listrik

3.Pajak Lebih Murah

Mobil listrik memiliki pajak yang tergantung lebih murah dibandingkan dengan mobil konvensional Keuntungan penggunaan mobil listrik di Indonesia lainnya adalah lebih hemat pajak jika dibandingkan dengan kendaraan konvensional.

Pemerintah Indonesia masih memberlakukan insentif PPnBM yang diukur berdasarkan kadar emisi pada kendaraan.

Kendaraan hybrid dan listrik mendapatkan insentif pajak PPnBM karena penggunaan bahan bakar dan emisinya rendah.

BACA JUGA:Update Daftar Harga HP Xiaomi di Bulan September!

Hal Ini sesuai dengan PP No.74 Tahun 2021 yang berbunyi bahwa pajak penjualan PPnBM untuk kendaraan listrik adalah 15% dengan Dasar Pengenaan Pajak 0%.

Selain itu, pajak tahunan kendaraan listrik juga lebih terjangkau juga karena insentif Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor untuk mobil pertama 0%.

4. Pengisian Bahan Bakarnya Lebih Mudah

pengisian bahan bakar yang konvensional sangat boros dan ketika dibandingkan dengan mobil listrik malah lebih irit. Kendaraan konvensional pastinya harus melakukan pengisian bahan bakar di SPBU.

Dalam waktu-waktu tertentu, SPBU akan sangat ramai dan Anda mau tidak mau harus mengantre untuk mendapatkan BBM.

Dengan kendaraan listrik, Anda tidak harus selalu pergi ke SPBU untuk mengisi daya. Anda dapat mengisi daya di rumah Anda sendiri. Selain lebih hemat biaya, ini tentu lebih hemat waktu.

5. Mengurangi Ketergantungan Bahan Bakar Minyak 

Bahan bakar minyak adalah sumber daya yang tidak mudah diperbarui. Ia berasal dari fosil yang telah terkubur ribuan hingga jutaan tahun lalu.

Prosesnya cukup lama, bahkan saat ini cadangan minyak bumi alami di Bumi sudah hampir habis.

Karena semakin langka, maka bahan bakar minyak pun akan semakin diperebutkan dan semakin mahal.

Hal ini terbukti dari semakin naiknya harga bahan bakar minyak di seluruh dunia. Tentunya akan ada titik di mana kenaikan harga semakin tak terkontrol. Pada fase ini, kendaraan listrik adalah solusi yang tepat.

BACA JUGA:Mengapa Sistem Elektronik Mendominasi Penghematan Bahan Bakar Otomotif: Solusi Ramah Lingkungan!

Listrik memberikan daya tanpa harus menghabiskan sumber daya alam. Listrik bahkan dapat dihasilkan dari berbagai macam hal mulai dari air hingga angin.

Itulah 5 alasan kenapa Anda harus bersiap-siap untuk beralih menggunakan mobil listrik sebagai kendaraan masa depan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: