Indonesia Mendominasi Lagi Di Ajang Internasional Pada Divisi Mobile Legends, Evos Icon Mewakili Indonesia
WCG BUSAN DIVISI MOBILE LEGENDS--
DISWAY JOGJA - WCG 2023, World Cyber Games 2023, MLBB, Mobile Legends
WCG 2023 (World Cyber Games) kembali hadir sebagai salah satu kompetisi internasional bagi semua atlet esports di seluruh dunia. WCG 2023 hadir setelah sebelumnya, pada tahun 2020 digelar online karena pandemi COVID-19.
WCG (World Cyber Games) merupakan salah satu turnamen yang cukup bersejarah dalam sejarah esports atau kompetisi game secara umum.
Sejak tahun 2000, kompetisi WCG sudah menjadi agenda global. Dari tahun ke tahun, game yang dipertandingkan kerap berubah.
WCG 2023, World Cyber Games 2023, MLBB, Mobile Legends
Namun, keseruan turnamen WCG setiap tahunnya tak pernah berubah. Tahun 2023, pertama kalinya Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) dipertandingkan.
Kompetisi WCG 2023 – Mobile Legends: Bang Bang terbagi ke dalam beberapa fase. Mulai dari Open Qualifier hingga Group Qualifier dan berakhir di Playoff.
Secara keseluruhan, turnamen WCG 2023 MLBB digelar dari tanggal 3 Juni 2023 hingga 30 Juli 2023. Pada turnamen ini, tim-tim terbaik dari seluruh penjuru Asia berkumpul mulai dari Indonesia, Filipina, Kamboja, Mongolia dan region lainnya.
EVOS Icon berhasil mengharumkan nama Indonesia di ajang World Cyber Games 2023 di Busan, Korea Selatan.
Bertarung dalam ajang World Cyber Games 2023 (WCG), EVOS Icon bersaing dengan rekan satu negara mereka, ONIC Overlord bersama dengan ECHO MPL dan MDL.
Perjuangan selama 2 hari berturut-turut akhirnya membuahkan hasil. Sang Macan angkat piala di Korea Selatan menandakan gelar Internasional pertama mereka.
Kemenangan ini juga menjadi lanjutan bagi Macan Muda setelah mereka menjadi juara MDL ID S7 beberapa bulan yang lalu.
INDOPRIDE berjaya! EVOS Icon tambah koleksi gelar internasional skuad Macan Putih.
Perjalanan EVOS Icon di WCG 2023 tak selalu mulus. Memang lawan-lawan mereka tidaklah mudah untuk sekelas ONIC Overlord sekalipun.
Namun, Sutsujin dkk berhasil menumbangkan rekan senegara mereka terlebih dahulu, ONIC untuk melaju ke babak berikutnya menghadapi ECHO Proud.
Menghadapi ECHO Proud pada babak Upper Bracket Final, EVOS ICON mampu mencuri 1 poin sebagai bentuk perlawanan. Akan tetapi, Zaida dkk lebih unggul dan dengan berat hati Sutsujin dkk harus ikut merasakan Lower Bracket.
Cara main Fanny, Sutsujin, EVOS Sutsujin, EVOS ICON, MDL ID S7, MLBB, Mobile Legends
Di Lower Bracket Final mereka kembali bertemu dengan ONIC Overlord yang secara mengejutkan mampu membungkam Karltzy dkk di match penentu sebelumnya.
Tampil penuh percaya diri, kembali ICON mampu berbicara banyak. ONIC Overlord takluk kedua kalinya di tangan Sang Macan Putih.
Menghadapi ECHO Proud yang sudah menanti di final, anak asuhan Caleb tampil percaya diri dan mampu menyegel 2 game pertama.
Unggul 2 poin dari Zaida dkk, The Young Orcas mampu mencuri 2 game lanjutan membuat permainan kian sengit memasuki game ke-5.
ECHO Proud, MDL PH S1, MLBB, Mobile Legends
Pada game ke-5, Sutsujin membuka harapan besar EVOS ICON untuk menang dengan hero andalannya Martis. Savage tercipta, ECHO Proud dibuat porak poranda memastikan gelar juara di depan mata bagi Sang Macan.
Sebagai juara, EVOS Icon mendapatkan medali penghargaan serta hadiah uang tunai US$20 ribu kembali ke tanah air. Menambah prestasi internasional sang Macan Putih, Sutsujin dkk memberi harapan baru bagi kejayaan EVOS di scene kompetitif MLBB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: duniagames