Waspada Gelombang Tinggi di Perairan Jogja hingga 4 Meter, Hari Ini 22 Juli 2022
Ilustrasi. BMKG mengimbau warga waspada--
YOGYAKARTA (Disway Jogja) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengatakan tinggi gelombang di perairan Yogyakarta antara 2,5 sampai 4 meter, Jumat (22/7).
Warga diimbau untuk tetap waspada terhadap gelombang tinggi tersebut.
“Peringatan dini, waspada gelombang tinggi di perairan Yogyakarta,” kata Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi YIA dalam keterangannya.
BACA JUGA:MTs di Sleman Menahan Ijazah Siswa Karena Tunggakan Biaya
Sedangkan untuk kondisi cuaca, pada pagi hari seluruh wilayah di Yogyakarta cerah berawan.
Kemudian pada siang hingga sore hari, berpotensi hujan ringan di Sleman bagian utara dan Kulon Progo bagian utara.
Malam harinya, BMKG memprakirakan cuaca berawan akan terjadi secara merata di Yogyakarta.
Cuaca berawan ini diprakirakan akan tetap bertahan hingga Sabtu (23/7) dini hari.
BACA JUGA:Lagi-lagi UGM Harumkan Nama Indonesia di Kancah Dunia, Tim Mobil Balapnya Ukir Prestasi di Belanda
Lalu untuk suhu udara, BMKG menyebut seluruh wilayah di Yogyakarta antara 21 hingga 31 derajat Celcius.
Selanjutnya mengenai kelembaban udara, antara 65 sampai 95 persen.
BMKG juga memprakirakan untuk angin di Yogyakarta dari arah tenggara hingga selatan dengan kecepatan maksimum 35 kilometer per jam. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: genpi.co