DISWAY JOGJA - Adventure Forest merupakan salah satu obyek wisata terbaru 2024 di Banturaden Kabupaten Banyumas. Tempat ini menawarkan banyak aktivitas seperti menikmati keindahan alam hingga camping di hutan pinus.
Wisata terbaru 2024 ini terletak di Dusun II Pandak, Karangsalam, Kecamatan Baturaden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Advanture Forest luasnya sebesar 50 hektar sehingga pengunjung bisa menikmati keindahan dan aktivitas di tempat ini.
Di tempat ini, wisatawan akan akan diperlihatkan panorama hutan yang hijau dengan latar belakang Gunung Slamet. Selain itu, banyak aktivitas yang seru dan tentu sangat menantang untuk di coba
Nah, jika Anda makin penasaran dengan Baturaden Adventure Forest. Yuk simak artikel ini sampai selesai ya!
BACA JUGA : Liburan Seru di Baturaden: 5 Tempat Wisata Terbaru 2024? Paling Hits dan Bikin Asyik, Cek Ulasannya!
Aktivitas di Baturraden Adventure Forest yang Bikin Seru
1. Camping
Baturaden Adventure Forest memliki aktivitas yang menarik untuk para pengunjungnya yaitu sebuah camping. Tarif di tempat ini untuk paket keluarga sebesar Rp 2,5 juta yaitu dua orang dewasa dan dua orang anak.
Dengan harga tersebut wisatawan bisa menikmati segala fasilitas yang di berikan oleh tempat ini. Sehingga tidak perlu repot-repot membawa perlengkapan dari rumah Anda.
2. Outbond
Aktivitas di Baturaden Adventure Forest selanjutnya adalah sebuah Outbond. Tempat ini menyediakan Outbond untuk sebuah perusahaan, komunitas maupun pelajar.
Wisatawan bisa menikmati Outbond dengan suasana sejuk dan pemandangan sebuah gunung yang mengesankan. Sehingga kegiatan-kegiatan di tempat ini memiliki pengalaman yang indah dan tak terlupakan.
BACA JUGA : 5 Penginapan di Wisata Terbaru 2024 Baturaden? Nikmati Sensasi Liburan Nyaman dan Berkesan, Cobain Deh!
3. Susur Sungai
Wisata terbaru 2024 Susur Sungai menjadi aktivitas di Baturaden Adventure Forest yang menantang dan sangat menarik. Pada aktivitas ini para wisatawan akan di dampingi dengan pemandu profesional, sehingga tidak perlu khawatir.
Wisatawan akan di ajak menyusuri sungai hingga di padukan dengan trekking hutan, panjat tebing, lompat tebing, dan berenang di sungai. Hal ini yang membuat Susur Sungai menjadi menarik dan menantang bagi para wisatawan.