Rekonstruksi 23 Adegan Ungkap Pacar Habisi Rosita di Sleman

Rekonstruksi 23 Adegan Ungkap Pacar Habisi Rosita di Sleman

Petugas Satreskrim Polresta Sleman bersama tersangka memperagakan salah satu adegan dalam rekonstruksi pembunuhan Rosita Istianingrum di Mapolresta Sleman, Jumat (9/1/2026). --Foto: Kristiani Tandi Rani/diswayjogja.id

SLEMAN, Diswayjogja.id - Misteri pembunuhan Rosita Istianingrum (38), warga Tegalrejo, Kota Yogyakarta, yang ditemukan tewas di Dusun Mejing Wetan, Ambarketawang, Gamping, Kabupaten Sleman, akhirnya sepenuhnya terkuak. 

Pelaku pembunuhan diketahui merupakan pacar korban sendiri, Lukas Budi Widodo alias LBW (54), warga Banguntapan, Bantul.

Kepastian rangkaian peristiwa tersebut ditegaskan melalui kegiatan reka adegan ulang atau rekonstruksi yang digelar Unit 1 Satreskrim Polresta Sleman pada Jumat (9/1/2026). 

Rekonstruksi dilakukan di Mapolresta Sleman dengan pertimbangan keamanan dan pengendalian situasi.

Pembunuhan terjadi pada Selasa, 4 November 2025, sekitar pukul 07.00 WIB. Saat itu, kondisi rumah korban dalam keadaan sepi. 

BACA JUGA : 10 Destinasi Terfavorit Nataru di Sleman, Kaliadem Teratas

BACA JUGA : Nataru Sleman Diserbu 833 Ribu Wisatawan, Uang Berputar Rp362 Miliar

Korban berada seorang diri di dalam rumah, sementara pembantunya sedang mengantarkan anak korban ke sekolah.

Dalam situasi tersebut, tersangka datang ke rumah korban menggunakan sepeda motor.

Setibanya di lokasi, tersangka langsung masuk ke dalam rumah dan bertemu dengan korban. Di dalam rumah, keduanya terlibat cekcok yang berujung pada keributan.

Keributan itu kemudian berakhir tragis. Tersangka menggunakan pisau dapur dan menggorok leher korban ke arah kanan dan kiri secara berulang. Korban meninggal dunia di tempat akibat luka serius yang dialaminya.

Ps Kanit Pidum Satreskrim Polresta Sleman, Ipda Hanif Aqiel, mengatakan rekonstruksi digelar untuk menggambarkan secara visual rangkaian perbuatan tersangka secara utuh dan sistematis.

BACA JUGA : 0,5 Hektar di Merapi Panen 4 Ton Jagung, Sleman Uji Ketahanan Pangan Nyata

BACA JUGA : 8 Komisioner KPAD Sleman Disiapkan Hadapi Kekerasan Anak

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: