Muhammadiyah Akan Perbanyak Produksi Film Sebagai Bagian dari Dakwah Khususnya Generasi Z

Muhammadiyah Akan Perbanyak Produksi Film Sebagai Bagian dari Dakwah Khususnya Generasi Z

Pembukaan Festival Layar Muhammadiyah (FeLM) 2024 oleh Ketua PP Muhammadiyah, Sekretaris LSB PP Muhammadiyah dan Sekretaris PP 'Aisyiyah di Gedung Amphiteater UMY, pada Sabtu (14/12/2024).--Foto: BHP UMY

Sementara itu, Ketua PP Muhammadiyah, Irwan Akib mengatakan selain sebagai dakwah kultural, kegiatan ini juga menjadi satu kolaborasi yang penting untuk dilakukan. Menurutnya, jika tidak ada kolaborasi antara produser, sutradara, penulis naskah, artis dan kru film yang lainnya maka film yang dibuat tidak akan bernilai, sehingga kolaborasi menjadi hal yang utama. 

"Penting untuk melibatkan generasi muda, mulai dari anak-anak SMA/SMK untuk bisa menghadirkan tontonan yang bermanfaat. Dengan terus mengembangkan perfilman, Muhammadiyah berharap dapat berkontribusi positif terhadap dakwah kultural dan dakwah komunitas," jelas Irwan. 

Irwan berharap, Film yang dihasilkan dapat menjadi alternatif tontonan yang bermanfaat, mengedukasi masyarakat, dan memberikan pengaruh positif di tengah maraknya tontonan yang kurang mendidik.

BACA JUGA : JAFF Market 2024 Hadirkan Puluhan Perusahaan Berbagai Wilayah, Promosikan Potensi Industri Perfilman

BACA JUGA : inDrive Tawarkan Transportasi Ramah Lingkungan melalui program inVison dan Alternativa Film Project

“Mudah-mudahan LSBO bisa memberikan kontribusi positif terhadap dakwah kultural dan dakwah komunitas dan upaya kita mengembangkan seni budaya di Muhammadiyah bisa terus eksis,” harapnya.

Dalam acara pembukaan FELM 2024 tersebut, diberikan pula penghargaan Lifetime Achievement Award kepada Sukrianto. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap jasanya dalam menginisiasi gerakan Muhammadiyah melalui media film. 

Langkah visioner Sukrianto telah menjadi tonggak penting dalam sejarah dakwah Muhammadiyah dengan memanfaatkan film sebagai sarana yang efektif untuk menyampaikan pesan dakwah, mengenalkan sejarah, serta memperkenalkan sosok-sosok inspiratif kepada masyarakat luas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: