Siapkan Generasi Emas 2045, L-OTA DIY Berikan Bantuan Pendidikan

Siapkan Generasi Emas 2045, L-OTA DIY Berikan Bantuan Pendidikan

Bantuan dana dari L-OTA DIY akan generasi emas 2045-jogjaprov.go.id-

Hermawan Setiaji, SIP, MH selaku Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Bantul berterima kasih banyak dalam sinergi yang dilakukan L-OTA DIY.

Kolaborasi dan peran aktif masyarakat lewat bantuan dana yang ada bisa membantu pendidikan. Menyongsung denerasi muda dalam Indonesia emas tahun 2045. 

Lewat pondasi pendidikan yang kuat, raih masa depan yang gemilang bukan lagi angan. Cemerlangnya bangsa berawal dari pendidikan dan pola asuh anak yang tepat.

Apresiasi akan adanya bantuan anak asuh, Pak Hermawan sangat berterima kasih atas nama pemerintahan Kabupaten Bantul. Bantuan yang ada akan digunakan sebaik mungkin untuk anak anak menempuh pendidikan yang layak.

Termasuh dengan Nugroho Eko Setyanto, S.Sos, MM selaku Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan Dan Olahraga Kabupaten Bantul turut berterima kasih atas saluran bantuan dana tingkat SD dan SMP.

BACA JUGA : Berbagai Nama Desa Unik di Yogyakarta, Salah Satunya Ada Desa Terong

BACA JUGA : KPU Bantul Izinkan Massa Pendukung Untuk Menghadiri Debat Paslon, Ini Batas Jumlahnya

Hal itu bisa berdampak baik untuk pendidikan yang setara dan tetap nyaman. Banyak orang yang terbantu lewat adanya L-OTA DIY yang terus bersinergi membangun bangsa.

Bahkan Facility Service Superintendent Jogja Factory PT. Sarihusada Generasi Mahardhika (SGM) yaitu Yulia Fikriatin yakin pendidikan yang layak merupakan hak asasi manusia yang perlu diperjuangkan.

Dengan adanya L-OTA DIY, fasilitas pengelolaan dana bantuan lebih berpusat pada pendidikan. Di mana anak anak mampi mendapatkan fasilitas perkembangan diri yang lebih baik.

Penyerahan dana bantuan disaksikan Kepala Bidang Sekolah Dasar, Dinas Pendidikan Kabupaten Bantul. Termasuk dengan segenap pengurus L-OTA DIY dan L-OTA Kabupaten Bantul.

Ada juga perwakilan para donatur dari PT. Madubaru PG-PS Madukismo. Termasuk donatur PT.Bank BPD DIY Cabang Bantul yang turut menyaksikan penyerahan dana.


Acara penyerahan dana generasi emas 2045 berlangsung khidmad-jogjaprov.go.id-

Komitmen L-OTA DIY terhadap pendidikan

Merupakan kolaborasi antara pemerintahan dengan lembaga swadaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Bangun generasi emas 2045 lewat karakter dan dukungan penuh kepada anak anak asuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jogjaprov.go.id