Cara Cepat Dan Aman, Membersihkan Kristal Es Pada Freezer Kulkas Terbaru

Cara Cepat Dan Aman, Membersihkan Kristal Es Pada Freezer Kulkas Terbaru

Cara Cepat Dan Aman Membersihkan Kristal Es Pada Freezer Kulkas Terbaru--

DISWAY JOGJA – Punya kulkas terbaru model 1 pintu wajib melakukan pembersihan batu Kristal pada freezer minimal 2 minggu sekali. Sebab dengan adanya tumpukkan es yang banyak bikin kulkas jadi tidak bekerja maksimal.

Seperti contohnya kebocoran atau air yang keluar dari kulkas bisa terjadi karena batu Kristal es yang menumpuk. Selain itu, dengan tumpukkan bikin suhu kulkas terbaru tidak bisa bekerja maksimal dalam mendinginkan kulkas.

Cara pencegahan munculnya batu Kristal pada freezer kulkas terbaru modelan 1 pintu bisa dengan penyimpanan yang tepat. Jangan terlalu berlebihan dalam penyimpanan, atau jangan terlalu kosong kalau tidak mau digunakan.

Sebab suhu yang ada bisa mengakibatkan penguapan dan buat air hasil penguapan itu jadi bunga es yang menumpuk membentuk Kristal. Dan berikut tips membersihkan kulkas terbaru dengan cepat tanpa menggunakan senjata tajam.

Hanya memerlukan waktu beberapa menit, kulkas terbaru dengan bunga Kristal yang membandel bisa terlepas. Sudah tebukti dengan adanya video di youtube Ari Priyanti dan Zulaikha Pratiwy sebagai IRT yang mengabadikan momennya.

BACA JUGA : Berikut Tips Merawat Kulkas Terbaru Tetap Bersih Wangi Ala IRT Youtuber

Berikut langkah langkah yang perlu dilakukan dalam pelepasan Kristal es yang tepat dan aman :

Lepas sambungan listik ke kulkas

Sangat penting untuk mematikan kulkas dengan mencabut sumber listrik yang ada. Memastikan dalam keadaan benar benar mati tanpa tesambung sedikitpun kabel. Usahakan periksa sekitar sampai dirasa aman untuk membersihkan Kristal es pada freezer kulkas.

Keluarkan semua barang dan memastikan bawah freezer kosong

Setelah listrik yang menyambung ke dalam kulkas sudah padam, maka keluarkan semua bahan pangan yang tersimpan. Kosongkan semua tempat agar waktu pembersihan jauh lebih mudah tanpa merusak kualitas bahan pangan lainnnya.

Sebab dalam pembersihan kulkas 1 pintu, es yang ada di freezer pasti airnya akan mencair ke bawah. Dan ini bisa berpengarh tehadap kualitas makanan yang ada. Selain itu, untuk menjada kebersihan sekitar kulkas baiknya semua bahan pangan memang di simpan telebih dulu.

Siapkan air panas suam suam kuku 

Bisa dengan cara masukkan ke dalam botol lalu semprotkan, atau bisa juga dengan cara menuangkannya perlahan. Air panas suam suam kuku ini berfungsi sebagai pemotong batu Kristal yang keras. Dengan menyemprotkan atau menuangkan perlahan di titik titik tetentu bikin pembersihan lebih mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: