6 Rekomendasi Merek AC Terbaik Floor Standing Sebagai Alternatif Pendingin Ruangan Yang Praktis

6 Rekomendasi Merek AC Terbaik Floor Standing Sebagai Alternatif Pendingin Ruangan Yang Praktis

Merk AC Terbaik Floor Standing Sebagai Alternatif Pendingin Ruangan Yang Praktis-www.midea.com-

DISWAY JOGJA - Merek AC terbaik floor standing adalah alat pendingin ruangan yang umumnya berbentuk balok tinggi, sangat praktis, mudah ditempatkan dan mudah dipasang.

Dibandingkan dengan AC split biasa maupun portable, merek AC terbaik floor standing ini memiliki ukuran yang lebih besar.

Kapasitas kekuatan dari merek AC terbaik floor standing bervariatif, mulai dari 1 PK, 2 PK, 3 PK, bahkan ada yang 10 PK. AC jenis ini mampu mendinginkan ruangan yang cukup luas dan menghasilkan hembusan udara yang jauh.

Saat ini, sudah banyak merek AC terbaik floor standing yang tersedia di pasaran dan memiliki keunggulannya masing-masing. Pemilihan kekuatan PK-nya juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Berikut 6 rekomendasi brand kulkas berkualitas floor standing sebagai alternatif pendingin ruangan yang praktis :

1. Panasonic CS-J18FFP5

AC ini memiliki kekuatan ukuran 2 PK dan dibekali Teknologi Nano-G yang berfungsi untuk membersihkan udara dan bisa membasmi bakteri, jamur, bibit tungau, serta virus yang sangat berbahaya untuk kesehatan manusia.

Fitur Nano-G semakin optimal berkat adanya tambahan 2 teknologi filter. Pertama yaitu catching filter yang mampu menyaring segalai tungau, debu, dan partikel buruk lain di udara. Kedua yaitu solar refreshing filter yang berguna untuk menghilangkan bau tidak sedap dan asap.

2. Polytron PSF-5003

AC ini berkekuatan sangat besar yaitu 5 PK dengan desain elegan berwarna putih. AC ini memiliki turbo mode yang berfungsi mendinginkan ruangan dengan cepat mengikuti temperatur yang diinginkan.

Dibekali dengan sistem Double Fan yang akan membantu mengoptimalkan fungsi turbo mode. Sehingga AC ini berkekuatan 15% lebih cepat dibandingkan tipe AC outdoor single door.

AC ini juga memiliki deteksi eror oleh micro ship yang akan terlihat di LED di indoor unit. Apabila listrik padam, micro chip ini berfungsi menyimpan temperatur mode yang sudah diatur sebelumnya.

Beberapa fitur lainnya yaitu 3d flow technology yang akan memberikan sudut hembusan angin lebih luas sehingga udara dingin menjadi rata ke segala penjuru ruangan. Terdapat active cleaning function yang akan membersihkan sendiri pada bagian filter, evaporator, dan kondensor.

3. Midea MFGB-48 CRN1 

AC ini berkekuatan besar yaitu 5 PK dan kemanannya akan terjaga berkat adanya sistem otomatis yang mendeteksi terjadinya kegagalan listrik atau hal lain.

Didukung teknologi Ionizer yang akan melepaskan ion oksigen negatif ke udara untuk menghilangkan debu, asap, dan bau tidak sedap, serta mengubah struktur dan menekan jumlah bakteri di sekeliling. Ketika bekerja, baling-balingnya tidak bising karena sudah mengaplikasikan teknologi low noise.

Fitur anti karat yang dimiliki AC ini 10x lebih kuat dari anti karat biasa, dan mampu bertahan di segala cuaca. Kemampuan ini diaplikasikan di seluruh bagian internal, seperti panel listrik PCB, bagian pipa, katup,dan kondesor.

BACA JUGA : 10 Rekomendasi Merek AC Terbaik Dilengkapi Berbagai Fitur Canggih

4. LG APNQ-24GS1A3

AC ini memiliki beberapa teknologi dan fitur canggih, salah satunya yaitu Anti-Bacteria Filter yang berfungsi menyaring debu di udara dan bakteri proliferation, sehingga membuat udara dan atmosfer di dalam ruangan menjadi lebih sehat.

AC dengan daya 2.5 PK ini memiliki fitur canggih bernama Auto Restart Function, ketika dalam situasi kehilangan listrik mendadak, fitur ini otomatis akan memulihkan setting AC ke kondisi sebelumnya saat listrik kembali nyala.

Ada juga fitur Self Diagnosis Function yang berfungsi memantau kondisi AC dan memberikan peringatan ketika terjadi malfungsi pada AC.

5. Sharp GS-A18SCY

Merek AC terbaik ini mendukung pelestarian lingkungan dengan menggunakan Freon R410A yang ramah lingkungan, tidak merusak lapisan ozon, dan mengurangi terjadinya pemanasan global.

AC ini dilengkapi dengan fitur self cleaning yang memastikan indoor evaporator tetap kering dan bebas partikel asing seperti jamur. Fitur lainnya seperti auto swing louver untuk menambah kenyamanan karena udara dingin akan tersebar merata ke seluruh ruangan berkat adanya bilah pengatur udara yang bergerak otomatis. Konsumsi daya listriknya hanya 1800 watt.

6. Gree LF28WPd/Na 

Merek AC terbaik ini dibekali teknologi inverter DC yang membuat hemat energi dan ramah lingkungan, serta mampu mendinginkan ruangan lebih cepat dengan rentang operasi suhu yang luas antara -7 sampai  48 .

AC ini dijuluki silent king karena pendingin ruangan dengan suara desibel yang sangat minim, dan memiliki kekuatan mencapai 10 PK. AC ini mampu mendinginkan ruangan dengan cepat, sanggup mencapai suhu yang diinginkan dalam waktu 10 menit saja.

Itulah beberapa rekomendasi merek kulkas terbaik floor standing sebagai alternatif pendingin ruangan yang praktis. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: